13 Lagu Terbaru NIKI yang Cocok untuk Tiap Zodiak, Ada 1 Bintang Dibuatkan 2 Judul

13 Lagu Terbaru NIKI yang Cocok untuk Tiap Zodiak, Ada 1 Bintang Dibuatkan 2 Judul

Terkini | sindonews | Jum'at, 9 Agustus 2024 - 16:22
share

Nicole Zefanya atau NIKI merilis album ketiganya bertajuk Buzz pada 9 Agustus 2024. Setiap lagu yang ditulis oleh NIKI ditujukan untuk setiap zodiak.

Album Buzz cukup personal bagi NIKI karena dalam pembuatannya ia sempat mengalami trial dan error hingga mengalami krisis identitas. Dalam unggahannya di Tiktok, NIKI menceritakan bahwa album Buzz terdiri dari 13 lagu, padahal zodiak hanya ada 12 jenis, membuat ada satu zodiak mendapatkan dua lagu.

Bagi kamu yang menyukai zodiak atau penasaran zodiak kelahiranmu cocok pada lagu yang mana dalam album Buzz , berikut adalah 13 lagu dalam album Buzz yang cocok dengan zodiakmu.

Buzz dibuat NIKI untuk yang berzodiak Aries. NIKI mengaku bahwa ia memiliki energi yang sama seperti Aries Moon. Jika dikaitkan dengan zodiak, orang-orang yang masuk dalam Aries Moon biasanya membutuhkan kebebasan, memiliki ego yang cukup tinggi dan kebiasaan untuk selalu menang.

Namun, dalam melampiaskan emosinya, Aries Moon tidak melulu mengekspresikannya dengan marah-marah, melainkan dengan hal-hal yang kreatif.

Dalam konten yang ia sampaikan melalui akun TikToknya, NIKI mengaku ketika menulis lagu Buzz , ia sedang berada di bandara Vancouver, Kanada. NIKI bercerita bahwa ia dapat menyelesaikan lagu Buzz dengan cepat karena ide-ide yang terus bermunculan di kepalanya.

2. Too Much Of A Good Thing

Too Much Of A Good Thing terinspirasi ketika NIKI sedang mabuk di Kota Meksiko. Saat itu ia sedang menonton film Daisy Jones di kamar hotelnya. Setelah itu NIKI merasa ingin menulis sebuah lagu yang memiliki auraperempuan yang berani dan tidak lari dari masalah yang ada.

Menurut NIKI lagu Too Much Of A Good Thing sangat cocok untuk zodiak Leo. Sister song dalam lagu Too Much Of A Good Thing dalam NIKI Universe adalah lagu yang berjudul Indigo tetapi dalam versi country .

3. Colossal Loss

Lagu Colossal Loss ditujukkan untuk yang berzodiak Cancer. Hal ini karena sesuai dengan Cancer yang terlalu cerewet dan picik ketika terluka.

NIKI bercerita bahwa lagu ini terinspirasi ketika ia pulang ke Indonesia dan sedang dalam situasi marah. Sister song dalam lagu Colossal Loss di NIKI Universe adalah lagu High School in Jakarta dan Autumn .

4. Focus

Focus adalah salah satu lagu favorit NIKI, karena lagu ini memilikiauraberani. NIKI menilai lagunya sangat cocok untuk zodiak Gemini.

Focus sangat cocok untuk semua perempuan yang memiliki rasa frustrasi dengan lelaki yang mereka miliki atau yang sedang dalam sebuah hubungan romantis. Sister song lagu Focus di NIKI Universe adalah lagu yang berjudul Keeping tabs dan Take A Chance With Me .

5. Did You Like Her In The Morning?

Lagu Did You Like Her In The Morning adalah lagu terlama yang pernah dibuat oleh NIKI, yaitu pada 2019. Pada konten Tiktoknya, NIKI menyampaikan bahwa ia pernah menulis lagu ini dan disimpan dalam laci mejanya.

Lagu ini membahas mengenai pertanyaan yang cukup takut untuk ditanyakan, dan lagu ini cocok untuk para perempuan yang memiliki kecenderungan retroactively jealousy , yaitu kecenderungan memiliki rasa takut atau cemburu pada hubungan percintaan pasangan yang dulu pernah dijalaninya.

Did You Like Her in The Morning memiliki energi yang cocok dengan zodiak Pisces. Ini karena lagunya memiliki vibe yang imajinatif dan mimpi yang tinggi dan manis.

Sister song di NIKI Universe untuk lagu ini adalah La La Lost You versi akustik. Lagu ini juga menjadi salah satu lagu yang diproduksi sendiri secara keseluruhan oleh NIKI.

6. Take Care

Take Care adalah salah satu dari tiga lagu yang diproduksi sendiri oleh NIKI secara utuh. Menurutnya, lagu Take Care memiliki vibe yang cocok dengan zodiak Aquarius.

Energi yang dimiliki oleh lagu ini adalah seperti seseorang yang berbeda tetapi memiliki energi yang penuh cinta dan kesetiaan.

Dalam lagu Take Care , NIKI juga menggabungkan skala pelog jawa, istilah yang digunakan untuk sebutan tangga nada dalam alat musik gamelan. Sister song di NIKI Universe untuk lagu ini adalah The Apartment We Won't Share .

7. Magnets

Magnets dipilih NIKI sebagai lagu yang cukup cocok untuk zodiak Scorpio. Lagu ini memiliki tempo lambat dengan aura murungdan misterius. Namun lagu ini juga punya makna yang dalam, dan diangggap pas dengan vibe seorang Scorpio.

Magnets menurut NIKI adalah lagu yang memiliki vibes artsy dan menggemaskan. Secara umum, lagu ini bercerita tentang seseorang yang disukai dan membahas hal-hal romantis.

Sister song Magnets di NIKI Universe adalah Vintage karena memiliki kesamaan secara tema maupun liriknya. Selain itu, chorus pada Magnets juga mirip dengan Backburner .

8. Tsunami

Tsunami menurut NIKI memiliki tema lover girl era ,yaituseseorang yang sudah sembuh dari masa sakit hatinya dan siap untuk menerima cinta yang baru. Tsunami cocok untuk zodiak Libra karena bertema romansa dan perasaan seseorang yang bisa terhanyut di dalamnya.

Lagu Tsunami dibuat ketika NIKI sedang berada di Green room acara show yang ia ikuti saat itu. Menariknya, NIKI juga merekam vokalnya di kamar mandi green room tersebut.

Untuk sister song -nya adalah Backburner serta Oceans & Engines..

9. Blue Moon

Blue Moon menceritakan tentang hubungan percintaan yang terasa sangat nyaman dan penuh cinta. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka mendapat masalah dan akhirnya harus berpisah.

Blue Moon dirasa NIKI cocok untuk kalian yang berzodiak Taurus karena lagu ini memiliki kesan yang keras kepala dan sangat sensual.

Hal menarik dari lagu Blue Moon , pada awal lagu, NIKI menggunakan angklung sebagai salah satu instrumennya. Adapun sister song untuk lagu Blue Moon adalah Pandemonium .

10. Strong Girl

Strong Girl menurut NIKI cocok ditujukan untuk zodiak Capricorn. Lagu ini ditulis pertama kali saat Nicole World Tour 2022.

NIKI mengaku ketika menulis lagu Strong Girl dirinya sedang dalam masa-masa yang sulit tetapi pada akhirnya ia bisa melewati seluruh rintangan yang terjadi pada dirinya.

Lagu ini ia buat bersama musisi Tyler Chester dengan semua rekaman musik dilakukan secara live dan bersama-sama. Selain itu, sister song untuk lagu ini adalah lagu yang berjudul 24 .

11. Paths

Paths adalah lagu paling sedih dalam album Buzz . Dalam kontennya, NIKI tidak ingin menjelaskan secara detail mengenai lagu ini, karena lirik yang ia tulis bisa membuat dirinya menangis. Menurut NIKI lagu Paths memberikan energi yang mirip dengan zodiak Virgo.

Sister song untuk Paths adalah Facebook Friends .

12. Heirloom Pain

NIKI berpendapat bahwa Heirloom Pain sangat cocok untuk Aquarius. Ini artinya, Aquarius mendapatkan dua lagu dari Album Buzz , karena sebelumnya sudah ada lagu Take Care .

Asal mula ide membuat lagu Heirloom Pain , NIKI bercerita karena ia sedang menanam tomat Heirloom. Heirloom secara harfiah berarti sesuatu yang diturunkan secara terus menerus ke generasi selanjutnya atau dari generasi yang sudah tua ke generasi yang masih muda. Secara singkatnya, lagu ini bercerita tentang trauma antargenerasi yang terus terjadi.

Lagunya juga menggambarkan perasaan tidak muda lagi atau melewati masa-masa usia 20-an. Lagu ini punya outro yang sangat baik, dan memiliki sister song yaitu Before secara musik , dan Split secara lirik tapi dengan harapan yang lebih baik.

Nothing Can menurut NIKI sangat cocok ditujukkan untuk para Sagitarius. Lagunya memberikan nuansa yang optimistis dan petualangan hingga ingin berkembang.

Nothing Can adalah tracklist terakhir dari album Buzz, tapi sebenarnya lagu pertama yang ditulis oleh NIKI untuk album ini. Pada awalnya, NIKI berencana untuk menaruh lagu ini di urutan pertama, tapi batal karena menurutnya lebih cocok dijadikan penutup yang manis.

Lagu Nothing Can memiliki makna tentang ketahanan, kekuatan, kebebasan, dan penerimaan bahwa terkadang hidup bisa menjadi menyebalkan dan terasa berat. Namun sebenarnya tetap ada hal-hal baik yang bisa terjadi dan membuat seseorang memiliki memori yang manis. Sister song lagu ini adalah Drive On .

Itulah 13 lagu dari album Buzz milik NIKI yang dipersembahkan untuk tiap zodiak. Benarkah cocok dengan bintangmu?

MG/Priscilla Waworuntu

Topik Menarik