3 Cara Download Lagu MP3 Tanpa Aplikasi
JAKARTA - Sebanyak 3 cara download lagu MP3 tanpa aplikasi wajib diketahui oleh penyuka musik yang tak ingin mendengarkan secara online. Hanya bermodalkan sedikit kuota internet, lagu-lagu favorit akan dapat langsung didengarkan kapan pun.
Seperti diketahui, musik tampaknya tak bisa dilepaskan dari masyarakat saat ini. Hampir di setiap aktivitas yang dijalankan, musik selalu setia menemani.
Saat ini, ada banyak situs dan aplikasi untuk mendengarkan musik secara online. Namun, hal ini akan membuat pemakaian kuota internet semakin boros. Secara, pengguna harus menggunakan kuota internet setiap kali mendengarkan musik.
Meski terkesan kuno, mendownload dan kemudian mendengarkan musik secara offline tetap menjadi pilihan yang bagus. Selain karena lebih hemat internet, hal ini juga membuat pengguna bisa mendengarkan musik kapan pun dan di mana pun, meski di tempat tanpa sinyal sekalipun.
Untuk itu, berikut Okezone berikan 3 cara download lagu MP3 tanpa aplikasi, sebagaimana dihimpun pada Selasa (22/10/2024):
- Melalui MP3Juice
Cara pertama untuk download lagu MP3 tanpa aplikasi adalah dengan melalui situs MP3Juice. Website ini sangat terpercaya untuk urusan mendownload lagu-lagu favorit dengan format MP3. Berikut adalah caranya.
Kunjungi situs MP3Juice di mp3juice.ccc menggunakan browser yang ada di perangkat
Setelah masuk ke situsnya, ketikkan judul lagu yang ingin didownload pada kolom yang disediakan. Pengguna juga bisa menggunakan URL video youtube untuk mengunduhnya
Berikutnya, klik download
Tunggu beberapa saat hingga proses selesai dan kamu bisa langsung mendengarkan musik dengan bebas.
- Melalui 4Shared
Cara lainnya, pengguna dapat menggunakan situs 4Shared.com. Di situs ini, pengguna bisa mengunduh ribuan lagu dengan bebas. Berikut adalah tutorial download lagu MP3 lewat 4Shared.
Buka browser yang ada di perangkat dan kunjungi situs resmi 4Shared di https://www.4shared.com/
Untuk menikmati kemudahan mendownload lagu di 4Shared, pengguna perlu mendaftar terlebih dahulu menggunakan Facebook, Gooble, ataupun X
Setelah berhasil, pengguna dapat langsung mencari lagu favoritnya untuk didownload dengan cara mengetikkan judul lagu di kolom pencarian
Setelah ketemu, klik "Download" dan tunggu hingga proses selesai.
- Melalui Savefrom.net
Cara berikutnya yang bisa digunakan untuk download lagu MP3 untuk bisa mendengarkan musik secara offline adalah Savefrom.net. Namun situs ini sedikit berbeda dengan situs lain karena Savefrom.net berbasis converter video yutube. Berikut adalah cara downloadnya.
Cari lagu yang ingin didownload di Youtube, lalu unduh URL videonya
Masuk ke laman https://id.savefrom.net/247/ menggunakan browser yang ada di perangkat
Tempel URL video youtube yang disalin sebelumnya pada kolom yang tersedia, lalu klik unduh
Tunggu hingga proses download selesai dan pengguna dapat mendengarkan musik favorit secara offline.
Itulah 3 cara download lagu MP3 tanpa aplikasi.