Rekomendasi HP Murah Kamera Bagus, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
GenPI.co - Mencari handphone ( HP ) murah dengan kamera bagus bukanlah pekerjaan sulit.
Sebab, saat ini banyak HP murah dengan kualitas terbaik yang bisa memanjakan para pencinta fotografi.
Salah satu rekomendasi HP murah dengan kamera bagus yang bisa dipilih ialah Xiaomi Redmi 10C.
Dikutip dari laman Xiaomi, HP tersebut dibekali kamera utama dengan resolusi 50 MP dan kamera selfie 5 MP.
HP itu mempunyai panjang 169,6 milimeter. Tingginya mencapai 76,6 mm. Tebalnya mencapai 8,3 mm.
Layar yang dipasang di HP tersebut berukuran 6,71 inci. Prosesor yang ditanam ialah octa core Snapdragon 680.
Prosesor itu menawarkan performa yang cepat dan dibuat dengan teknologi proses 6 nm.
Performa HP Xiaomi Redmi 10C pun akan luar biasa dan sangat hemat daya baterai.
Baterai yang dipasang di HP murah dengan kamera bagus itu berkapasitas 5.000 mAh.
Memorinya berkapasitas 64GB/4GB RAM dan 128GB/4GB RAM yang bisa ditingkatkan menjadi 1 TB.
Fitur praktis yang ada di Redmi 10C antara lain jack headphone 3,5 mm, Radio FM, dan USB-C.
Symphony of Stones: Tembok Vertikal Armenia yang Dibangung untuk Mengurung Ya'juj dan Ma'juj?
HP Xiaomi Redmi 10C dibanderol dengan harga hanya sekitar Rp 1,8 jutaan. (*)
Video populer saat ini: