Xiaomi Beri Bukti Jika Penggunaan Odol pada Layar HP yang Retak Berbahaya!

Xiaomi Beri Bukti Jika Penggunaan Odol pada Layar HP yang Retak Berbahaya!

Teknologi | BuddyKu | Kamis, 15 Desember 2022 - 09:24
share

Selama ini, banyak sekali life hack yang tampaknya akan membantu pengguna smartphone ketika perangkatnya mengalami kerusakan. Contohnya adalah dengan memasukkannya ke dalam beras setelah terendam air. Namun, Xiaomi telah membantah salah satu mitos kuno tersebut.

Belum lama, raksasa teknologi China itu turun ke YouTube untuk membagikan video berformat Shorts untuk menyangkal mitos penggunaan pasta gigi yang dapat memperbaiki layar smartphone yang tergores atau retak.

Dikutip dari Gizmochina , Kamis (15/12/2022), banyak yang mengklaim bahwa menggunakan pasta gigi pada dasarnya dapat mengisi celah pada layar smartphone yang retak agar menjadi halus dan tampak seperti baru lagi.

Namun dalam video tersebut, kita dapat melihat dengan jelas bahwa tidak ada perbedaan atau peningkatan apapun terhadap kerusakan pada layar smartphone yang diuji.

Layar HP Pasta Gigi
Layar smartphone yang rusak saat dioleskan pasta gigi. (YouTube/Xiaomi)

Sebaliknya, Xiaomi menambahkan bahwa mitos kuno ini sebenarnya lebih banyak menghasilkan kerusakan daripada kebaikan.

Perusahaan menyatakan bahwa pasta gigi memang terkadang bisa menjadi bahan pemoles, namun partikel mikro di dalam pasta gigi tidak dapat memperbaiki retakan pada layar smartphone .

Selain itu, pasta gigi sebenarnya memiliki zat alkalin, yang dapat merusak ketahanan dari lapisan oleofobik di bagian atas layar smartphone dari waktu ke waktu.

Lapisan ini pada dasarnya diterapkan pada layar smartphone untuk membantu menjaga debu dan noda sidik jari berkat minyak yang dikeluarkan oleh tubuh manusia. Xiaomi juga merekomendasikan untuk pergi ke layanan pelanggan resmi Xiaomi untuk mengatasi masalah tersebut.

So, mulai sekarang tinggalkan kebiasaan buruk ini ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik