5 Cara Mudah Membuat Grafik di Microsoft Excel
Microsoft Excel mempunyai segudang kegunaan, salah satunya yaitu dengan membuat grafik di Microsoft Excel.
Cara membuat grafik di Microsoft Excel sebetulnya sangat mudah, namun masih banyak orang yang belum mengetahuinya.
Nah, sekarang Indozone bakalan kasih tau 5 cara mudah membuat grafik di Microsoft Excel.
1. Pilih data yang akan dibuat grafik
Pertama, pilihlah data yang ingin dijadikan bentuk grafik. Kemudian pilih tabel yang ingin dijadikan grafik, jika ingin memasukan seluruh data, tinggal memblok semuanya.
2. Pilih Insert pada menu bar
Setelah memilih data yang ingin dijadikan grafik, pilih menu insert yang terdapat di menu bar dan pilih Recommended Chart untuk memilih jenis grafik yang diinginkan.
3. Pilih jenis grafik yang diinginkan
4. Atur posisi grafik di dalam worksheet
Setelah memilih jenis grafik yang diinginkan, nantinya grafik akan langsung muncul di dalam worksheet. Agar tabel tersebut tidak berantakan, kita perlu mengatur posisi serta ukurannya dengan cara mengarahkan kursor ke bagian grafik, kemudian klik dan geser. untuk mengubah ukuran grafik, arahkan kursor pada bagian sudut grafik dan tarik.
5. Ubah judul grafik
Apabila empat langkah di atas sudah dilakukan, ubahlah judul grafik dengan mengklik bagian tulisan yang ada di bagian atas grafik sesuai nama grafik data yang diinginkan.
Gimana menurut kalian, simple bukan? Itulah 5 cara mudah membuat grafik di Microsoft Excel yang bisa kalian terapkan.
Penulis: Mufti Muhammad Budiman