Genshin Impact Rilis Trailer Baru, Ungkap Masa Lalu Sumeru!

Genshin Impact Rilis Trailer Baru, Ungkap Masa Lalu Sumeru!

Teknologi | BuddyKu | Selasa, 4 Oktober 2022 - 18:06
share

Sementara Genshin Impact versi 3.1 King Deshret and the Three Magi , baru saja dirilis dengan memperluas wilayah Sumeru hingga padang pasirnya, kini HoYoverse kembali mengunggah trailer cerita Genshin Impact baru. Sepertinya trailer terbaru tersebut ada hubungannya dengan cerita yang akan update di versi 3.2.

Trailer berjudul Lost Legacies in the Sand membahas sebagian besar tentang apa yang terjadi pada peradaban di Sumeru, yang kini hanya tinggal puing-puing. Trailer ini diceritakan dari sudut pandang Kasala, pendeta yang setia pada Raja Deshret.

Berikut adalah trailer baru Genshin Impact yang mengungkap masa lalu Sumeru:

Dari narasi yang dihadirkan, tampaknya ada semacam malapetaka yang menimpa Sumeru. Bencana memang selalu datang tiba-tiba dan malapetaka itu disebabkan pengetahuan terlarang yang seharusnya tidak boleh ada di Teyvat.

King Deshret adalah penyebab hadirnya pengetahuan terlarang ini dan hal tersebut langsung dengan cepat menyebar seperti sebuah wabah. Akibat dari tersebarnya pengetahuan ini, pikiran orang-orang yang berada di Sumeru telah dipenuhi oleh bisikan-bisikan yang membuat gila.

2022-10-04_161315

Bahkan sisik-sisik berwarna abu menyebar ke seluruh tubuh warga Sumeru, hingga yang tersisa dari peradaban ini hanyalah keputusasaan dan keheningan mematikan. Pengetahuan inilah yang berhasil mengirim kerajaan Raja Deshret ke dalam kematian peradaban yang begitu mengerikan.

Untungnya, jika bukan karena Archon Dendro Rukkhadevata , malapetaka ini mungkin tidak akan bisa pernah bisa dicegah dan akan segera menyebar ke seluruh Teyvat. Malapetaka itu secara ajaib telah berhasil dihentikan.

Sayangnya, keajaiban tersebut tidak bertahan lama. Selama pengetahuan terlarang itu masih ada, dia akan selamanya mengutuk Teyvat. P ada akhirnya, King Deshret memilih untuk mengorbankan dirinya sendiri. Pada akhir hidup sang pendeta, ia diberikan karunia penglihatan untuk melihat Rukkhadevata.

2022-10-04_161245

Ternyata, untuk membantu King Deshret membasmi pengetahuan terlarang hingga akarnya, Rukkhadevata menghabiskan seluruh kekuatannya, dan wujudnya berubah menjadi seorang anak kecil.

Hanya saja, belum diketahui secara pasti apakah Rukkhadevata adalah Kusanali yang berubah wujud ataukah bukan. Namun, ada kemungkinan besar bahwa Rukkhadevata meninggal dalam proses pembasmian Pengetahuan Terlarang, sehingga kematiannya melahirkan Archon Dendro baru yaitu Kusanali.

Oh iya, Kusanali yang menggunakan wadah berupa karakter Nahida kemungkinan besar akan hadir di versi 3.2. Belum punya Genesis Crystal yang cukup untuk gacha Nahida? Segera top-up di UniPin dijamin aman, cepat, dan tidak akan membuat dompetmu kering!


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungiUniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook :UP Station Indonesia
YouTube :Upstation Media
Twitter :@Upstationmedia
Instagram :@upstation.media

YukgabungdigrupDiscord kami!
Discord :UniPin Official Community

Topik Menarik