Neon, Agent Baru Valorant Berkekuatan Listrik dengan Kecepatan Iblis!

Neon, Agent Baru Valorant Berkekuatan Listrik dengan Kecepatan Iblis!

Teknologi | upstation.asia | Kamis, 6 Januari 2022 - 08:54
share

Setelah beberapa kali diberi clue , akhirnya Riot Games umumkan perilisan Agent baru mereka di Valorant , NEON . Duelist baru ini ditampilkan melalui sinematik dengan elemen-elemen elektrik.

Dalam trailer yang diunggah lewat kanal YouTube Valorant, NEON dikisahkan berasal dari Filipina yang memiliki kekuatan listrik serta kecepatan iblis yang merepotkan.

Video berjudul Spark NEON Agent Trailer tersebut juga sedikit banyak menunjukkan semua skill yang akan dimiliki Neon ketika sudah rilis resmi di dalam game Valorant .

Salah satu kekuatannya adalah kemampuan sprint yang membuatnya bisa berlari melawati musuh dan meluncur untuk melarikan diri dari tembakan lawan.

Selain itu, Neon juga diperlihatkan mampu melemparkan bola listrik yang memantul dari dinding dan memberikan damage area . Ia juga dapat membuat dua dinding biru di kedua sisi Neon sebagai skill bertahannya.

neon 4

Ultimate dari Neon sepertinya cukup overpowered ketika berada dalam kondisi gunfight , di mana sang duelist dapat menembakkan listrik dari jari-jarinya . Sayangnya, Riot belum membeberkan seberapa besar damage yang diberikan oleh skill Neon ini.

Saingan Berat Jett

Dengan kecepatan iblis yang dimiliki oleh Neon, sepertinya Agent baru ini akan menjadi saingan utama dari Jett sebagai salah satu agent paling overpowered untuk saat ini.

Kekuatan serta kelincahan Jett memang sering dikeluhkan oleh fans , analis, bahkan pro player . Meski sudah di- nerf , banyak orang beranggapan Jett masih terlalu kuat.

Tak hanya skill yang dimilikinya, Jett populer di META Valorant saat ini karena dirinya menjadi satu-satunya Agent yang cocok menggunakan senjata Operator, karena Jett bisa langsung lari dengan skill dash setelah menembak dengan senjata ini.

Alih-alih melakukan nerf kembali pada Jett, Riot sepertinya lebih memilih untuk menciptakan saingan dari Jett. Riot berharap hadirnya Neon bisa menurunkan pick rate Jett yang sangat tinggi.

neon 2

Neon dikabarkan akan hadir ke Valorant pada Episode 4: Disruption yang belum ditentukan tanggalnya. Namun melihat Episode 3 Act 3 akan berakhir tanggal 11 Januari 2022 , kemungkinan Episode 4 akan dimulai pada hari berikutnya.

Mampukan Neon menggeser supremasi dari Jett di match publik maupun turnamen kompetitif dengan kecepatan iblis dan kekuatan listriknya?


Bagi kalian yangmautop-upgamekesayangankalianbisalangsungkunjungiUniPin! Prosescepatdanhargamurah!Subscribechannel YouTubeUniPin Gaminguntuknontonkontengamemenarik.

Followakunsosialmedia kami di:
Facebook :UP Station Indonesia
YouTube :Upstation Media
Twitter :@Upstationasia
Instagram :@upstation.media

YukgabungdigrupDiscord kami!
Discord :UniPin Official Community

Topik Menarik