Biodata dan Agama Kiwil, Komedian yang Jarang Tampil di TV karena Idap 3 Penyakit Kronis

Biodata dan Agama Kiwil, Komedian yang Jarang Tampil di TV karena Idap 3 Penyakit Kronis

Seleb | okezone | Rabu, 11 Desember 2024 - 16:05
share

JAKARTA - Lama tak tampil di layar televisi, komedian Kiwil diketahui mengidap 3 penyakit kronis. Karena penyakit-penyakit tersebut, Kiwil mengalami perubahan fisik yang cukup signifikan. Kini, badan Kiwil terlihat lebih kurus. Berikut biodata dan agama Kiwil.

Kiwil mengaku dirinya divonis mengidap penyakit-penyakit tersebut pada Oktober 2023 silam. Pada saat itu, Kiwil awalnya sedang melakukan pengecekan kesehatan untuk operasi hernia. Akan tetapi, dirinya malah dinyatakan menderita diabetes dan pengentalan darah oleh dokter.

“Gula darahnya hampir 4 setengah. Gak turun meskipun sudah dicek, nginep di rumah sakit, dan dikasih obat. Akhirnya di hari kedua, dokter kasih kesimpulan gak bisa operasi,” terang Kiwil saat mengisi acara Pagi Pagi Ambar yang tayang pada Jumat (6/12/2024).

Biodata dan Agama Kiwil, Komedian yang Jarang Tampil di TV karena Idap 3 Penyakit Kronis

Selain perubahan fisik, Kiwil juga merasa hidupnya berubah. Selain tidak lagi berpoligami dan setia pada satu istri, yaitu Venti Figianti, Kiwil juga terlihat lebih emosional belakangan ini. Venti, selaku istri Kiwil, mengungkap bahwa kini Kiwil lebih banyak diam dan berkutat dengan komputernya.

Biodata dan Agama Kiwil

Wildan Delta atau yang lebih dikenal sebagai Kiwil merupakan seorang komedian asal Indonesia yang lahir di Jakarta, 10 Agustus 1972. Kiwil menganut agama Islam. Kiwil telah berkarier di industri hiburan Indonesia sejak tahun 1997 dengan menjadi seorang komedian.

Kepiawaiannya dalam melawak membuat Kiwil dibanjiri tawaran syuting mengisi berbagai acara televisi. Acara televisi yang pernah diisi Kiwil pun beragam, mulai dari Ngelaba yang merupakan acara televisi pertama Kiwil, dilanjut dengan Spontan, Sahur Bareng Yuk, Yuk Keep Smile, Ngabuburit, dan masih banyak lagi.

Sukses di industri hiburan, Kiwil melebarkan sayapnya ke dunia akting dengan membintangi sejumlah serial komedi televisi, seperti Dikejar Surga, Cantik-Cantik Kucing Dapur, dan Kun Anta.

Selain serial televisi, Kiwil juga membintangi sejumlah film layar lebar, seperti Tiren: Mati Kemaren (2008), Setan Budeg (2008), Paku Kuntilanak (2009), dan Hantu Tanah Kusir (2010).

 

Kiwil pernah menjadi perbincangan hangat lantaran dirinya diketahui berpoligami dengan 4 wanita, yaitu Rochimah, Meggy Wulandari, Eva Bellissima dan Venti Figianti. Akan tetapi, kehidupan berpoligaminya tidak berjalan dengan mulus.

Pada tahun 2020, Kiwil resmi bercerai dengan Meggy. Setahun kemudian, Kiwil kembali bercerai dengan istri-istrinya yang lain, yaitu Rochimah dan Eva Bellisima. Saat ini, Kiwil memutuskan untuk setia pada Venti Figianti.