Biasa Jadi Mermaid, Imel Ten2Five Merasa Tertantang Nyanyi Indonesia Raya di Dalam Air

Biasa Jadi Mermaid, Imel Ten2Five Merasa Tertantang Nyanyi Indonesia Raya di Dalam Air

Seleb | okezone | Sabtu, 17 Agustus 2024 - 12:04
share

JAKARTA - Imel Ten2Five turut memeriahkan peringatan HUT ke-79 RI di Jakarta Aquarium & Safari (JAQS) Neo Soho, Jakarta, Sabtu (17/8/2024). Bukan hanya sekedar bernyanyi, Imel Ten2Five menampilkan pertunjukan istimewa yang untuk pertama kalinya digelar di Indonesia, menyanyi di dalam akuarium indoor raksasa.

Imel Ten2Five muncul di dalam aquarium dengan penampilan anggun mengenakan rok putih dan baju merah yang melambangkan bendera Indonesia. Saat lagu Indonesia Raya berkumandang, perlahan bendera merah putih pun terbentang di dalam air.

Tangan Imel melambai-lambai seperti sedang menari, di tengah gerombolan ikan yang melintas. Suaranya mengalun dengan merdu, tak terdengar getaran pertanda ketakutan meski sesekali ikan-ikan melintas di hadapannya.

Biasa Jadi Mermaid, Imel Ten2Five Merasa Tertantang Nyanyi Indonesia Raya di Dalam Air

Usai bernyanyi, Imel yang tetap berada di dalam aquarium pun mengungkap perasaan bangganya hingga tak percaya mampu melakukan hal baru dalam hidupnya yang cukup menantang. Imel selama ini memang dikenal sebagai seorang mermaid yang sudah cukup akrab dengan dunia bawah laut. Imel juga hobi freediving.

Tapi melakukan scuba diving dan bernyanyi di dalam air menjadi hal pertama yang dilakukannya. Sehingga, Imel merasa mendapat tantangan tersendiri. Imel mengaku dirinya cukup merasa kesulitan untuk tetap fokus di tengah kondisi ikan yang terus melintas hingga sesekali menyenggolnya. Meski demikian, Imel menikmati pengalaman unik ini.

"Semua penyanyi punya teknik bernafas yang berbeda, apalagi ini di dalam air. Trainingnya empat kali. Ternyata mungkin tidak sesulit yang aku kira, aku lebih sulit menjaga konsentrasi karena berada diantara satwa-satwa laut ini, itu aja distraksi. Tapi so far masih enak menyanyi di dalam air," ujar Imel.
Imel bersyukur bisa melakukan tugasnya dengan baik tanpa ada insiden apapun. Dia tetap berusaha tenang ketika satwa melintas hingga menyenggol tubuhnya agar kualitas suaranya tetap terjaga dan satwa tidak merasa terganggu karena dirinya terlihat panik.

"Yang namanya berhubungan dengan satwa liar kita gak pernah tau apa yang akan terjadi dan kemarin nanya 'apa kemungkinan buruk yang bisa terjadi' tapi alhamdulillah gak ada apa-apa walaupun tadi sempat kena sundul sana sini, beberapa kali pas latian kena ekor hiu, gigitan kecil penyu, itu perkenalan lah ya. Karena mereka bisa mendeteksi kepanikan jadi aku tetap tenang. Jaga nafas biar nyanyinya tetap benar," ungkapnya.

Alexander Zulkarnain selaku Senior Vice President Marketing Taman Safari Indonesia pun memastikan jika tim yang terlibat dalam pengibaran bendera termasuk Imel sebagai penyanyi di dalam air seluruhnya memang sosok yang berpengalaman untuk melakukan aktivitas di laut. Sehingga keamanannya pun terjaga.

"Ya, jadi hanya boleh dilakukan oleh orang yang sudah memiliki pertama pengalaman di dalam air, dan bukan hanya di dalam air itu, bukan hanya di kolam biasa, tetapi juga di laut, dan sudah terbiasa dengan satwa-satwa laut," ungkap Alex.

Usai pengibaran bendera merah putih, dilakukan atraksi lomba panjat pinang. Tentu lomba panjat pinang yang satu ini menghadirkan pengalaman unik Bukan panjat pinang sebagai lomba tradisional yang identik dengan acara Hari Kemerdekaan biasa melainkan untuk pertama kalinya di Indonesia, dilakukan di dalam air.

Topik Menarik