Tak Bisa Sembarangan! Begini Cara Mengatasi Spruten yang Tepat Menurut Dermatolog

Tak Bisa Sembarangan! Begini Cara Mengatasi Spruten yang Tepat Menurut Dermatolog

Seleb | BuddyKu | Sabtu, 5 Agustus 2023 - 01:03
share

Spruten merupakan istilah awam yang merujuk pada bercak cokelat kehitaman di kulit, terutama kulit wajah. Menurut dermatolog, spruten dapat dibedakan menjadi dua jenis. Nah, untuk mengetahui lebih dalam tentang jenis dan cara mengatasi spruten, simak penjelasan dr. Dian Pratiwi, SpKK, FINSDV, FAADV, CCA berikut ini, yuk!

Jenis spruten dan penyebabnya

cara-mengatasi-spruten-yang-tepat-menurut-dermatolog

Secara medis, sebelum memberikan penanganan dan resep obat spruten, dokter akan memeriksa untuk memastikan jenis bercak cokelat kehitaman atau spruten yang dialami pasien. Dermatolog dengan akun Instagram @drdianpratiwi ini menjelaskan jika spruten terdiri dari 2 macam.

Pertama adalah freckles atau efelid yang ditandai dengan bercak cokelat muda yang rata dan berkelompok. Freckles dapat disebabkan setelah pajanan matahari berlebih atau bisa juga karena pengaruh genetik atau keturunan. Kondisi ini lama kelamaan dapat hilang terkadang tanpa terapi, tapi akan kambuh bila kena pajanan matahari lagi. Umumnya bercak kehitaman ini muncul pada wajah, terutama di area pipi, jelas dr. Dian.

Kedua adalah keratosis seboroik atau bercak cokelat kehitaman yang timbul dari permukaan kulit dan warnanya cenderung lebih gelap dari freckles . Dermatolog dari Erha Kemanggisan dan Klinik Puspa ini menjelaskan jika keratosis seboroik biasa muncul di area wajah dan leher. Spruten jenis ini umumnya disebabkan karena faktor hormonal, usia yang bertambah, kehamilan, dan genetik.

Cara mengatasi spruten

cara-mengatasi-spruten-yang-tepat-menurut-dermatolog

Dokter kulit yang akrab dipanggil Doc Dian ini menjelaskan, penanganan untuk spruten dibedakan menurut jenisnya.

Freckles

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi freckless , pertama adalah dengan menggunakan produk topikal. Contohnya, krim racikan dengan bahan pencerah yang harus menggunakan resep dokter, seperti hydroquinone , AHA lebih dari 10%, asam retinoat, azelaic acid, tranexamic acid lebih dari 3%, dan lainnya.

Jika ingin hasil penanganan yang lebih optimal, kamu pun dapat melakukan tindakan medis, seperti chemical peeling treatment , laser pigmentasi (QS NdYAG maupun pico laser). Jika diperlukan, dokter umumnya akan memberi krim racikan.

Keratosis seboroik

Berbeda dengan freckless , menurut penuturan dr. Dian, jenis spruten ini tidak bisa diatasi dengan obat atau produk topikal saja. Keratosis seboroik hanya dapat ditangani dengan tindakan medis, seperti laser Co2 dan electrocauter .

Produk untuk mengatasi spruten

cara-mengatasi-spruten-yang-tepat-menurut-dermatolog

Spruten dengan jenis keratosis seboroik hanya bisa diatasi dengan melakukan perawatan secara medis. Sementara untuk freckles , pasien bisa mencoba menggunakan produk skincare yang dijual bebas di pasaran.

Dr. Dian menjelaskan pasien dapat melakukan perawatan kulit dengan skincare yang mengandung brightening agent , seperti kojic acid, arbutin, tranexamic acid , AHA kurang dari 10%, soy, licorice , dan lainnya.

dr Dian Pratiwi Spruten

Dr. Dian Pratiwi, SpKK, FINSDV, FAADV, CCA

Dr. Dian juga mengingatkan pentingnya untuk selalu menggunakan sunscreen untuk mencegah terjadinya spruten, baik freckles maupun keratosis seboroik.

Semoga pembahasan tentang cara mengatasi spruten dari dr. Dian Pratiwi, SpKK, FINSDV, FAADV, CCA bermanfaat untukmu, ya, Bestie.

Topik Menarik