Ferdy Sambo Cerita Soal Pertama Kali Kenal Kuat Maruf

Ferdy Sambo Cerita Soal Pertama Kali Kenal Kuat Maruf

Seleb | BuddyKu | Rabu, 7 Desember 2022 - 22:24
share

GenPI.co - Terdakwa kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J , Ferdy Sambo mengungkapkan pertama kali mengenal Kuat Maruf sejak menjabat sebagai Kasat Ranmor Polda Metro Jaya pada 2008.

Sambo menyatakan sejak menjadi ajudan, Kuat Maruf selalu bersamanya.

"Pada 2008 itu saya masih tinggal di Bogor, kemudian menjadi driver saya dan keluarga. sampai pada 2021, kemudian dia (Kuat, red) kena covid-19 sehingga diistirahatkan hingga Lebaran 2021," ucap dia saat bersaksi dalam persidangan Kuat Maruf, Ricky Rizal, dan Bharada Eliezer di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (7/12).

Sambo menyatakan Kuat tidak diberhentikan pada saat itu hanya saja diistirahatkan di rumah.

Dia menyebut Kuat baru bergabung lagi seusai Lebaran.

"Lebaran tahun?" tanya hakim.

"Saya lupa, pokoknya Lebaran terakhir," ujar Sambo.

Hakim kemudian menanyakan kembali kepada Ferdy Sambo untuk mencocokan pernyataan Kuat yang bergabung kembali pada Lebaran 2022.

"Iya, mungkin itu Lebaran 2022," ungkap Sambo.

Eks Kadiv Propam tersebut kemudian menerangkan awalnya hanya memiliki satu driver, lalu berkembang dengan menambah orang.

Setelah memiliki driver dinas, Sambo mengaku Kuat bertugas menjaga rumah dan mengantar anaknya yang cowok.

Dia mengatakan seusai Lebaran 2022, Kuat ditugaskan mengantar anak cowoknya yang bersekolah di Magelang, Jawa Tengah.

"Sebab, putra saya itu sejak kecil sudah bersama Kuat sehingga diminta untuk mendampinginya," ungkapnya.

Sambo menyebut Kuat Maruf bertugas mengantarkan anaknya hingga Juli 2022. (*)

Video populer saat ini:

Topik Menarik