Marvel Rilis 12 Poster Karakter Penting Black Panther 2, Siapa Aja?

Marvel Rilis 12 Poster Karakter Penting Black Panther 2, Siapa Aja?

Berita Utama | BuddyKu | Rabu, 12 Oktober 2022 - 13:43
share

Setelah konfirmasi kematian TChalla dari MCU, Black Panther 2: Wakanda Forever akan menyoroti konflik terbaru antara Wakanda dan Talocan sekaligus tetap menghormati warisan mendiang Chadwick Boseman. Berhubung rilisnya sudah semakin dekat, Black Panther 2 mengungkap poster terbaru dari para karakter penting kisahnya.

Sebelumnya, trailer Wakanda Forever mengungkapkan bahwa film ini akan mencoba untuk menyeimbangkan cerita dari karakter utamanya, mengingat fakta bahwa filmnya akan menjadi salah satu film Marvel terpanjang yang pernah ada.

Sekarang, Disney secara resmi meluncurkan serangkaian poster baru untuk Black Panther 2: Wakanda Forever , menampilkan 12 karakter penting dari sekuelnya seperti Shuri, Namor, dan banyak lagi.

poster-karakter-black-panther-2-1

Pertama-tama ada Namor (Tenoch Huerta) yang terlihat gahar di poster baru ini. Shuri (Letitia Wright) siap membela Wakanda melawan pasukan Talocan. Nakia (Lupita Nyongo) siap untuk menghormati warisan TChalla dengan melakukan apa pun untuk melindungi Wakanda.

poster-karakter-black-panther-2-2

Okoye (Danai Gurira) akan memimpin Dora Milaje melawan Talocans. Riri Williams (Dominique Thorne) siap membantu Wakanda memenangkan perang. Aneka (Michaela Coel) akan debut di MCU.

Poster Black Panther 2  3

Menyusul penampilan yang mengesankan di The Falcon and the Winter Soldier , Ayo (Florence Kasumba) pertama kalinya diatur untuk memiliki peran penting. MBaku (Winston Duke) melangkah untuk melindungi rakyatnya.

Attuma-Namora

Attuma (Alex Livinalli) siap memanfaatkan setiap kesempatan untuk meningkatkan reputasi Talocan dalam pertempuran melawan Wakanda. Namora (Mabel Cadena), sepupu Namor, tampil memukau di poster baru ini.

Ramonda-Ross

Ratu Ramonda (Angela Bassett), terlihat masih berkabung atas kematian TChalla dan akan memandu Wakanda dalam pertempuran di sekuelnya. Everett Ross (Martin Freeman) akan kembali membantu Wakanda dengan cara apa pun yang ia bisa.

Dengan deretan pemeran all-star ini, sutradara Ryan Coogler dan timnya tampaknya menemukan cara untuk menyeimbangkan semua alur cerita inti ini dengan cara yang efektif.

Tentunya, 12 karakter penting ini akan memiliki jumlah screentime yang berbeda. Namun, Wakanda Forever siap untuk mengeksplorasi masing-masing dari mereka, seperti ketika menghadapi tantangan baru yang akan berdampak pada keseluruhan cerita.

Banyak yang berharap bahwa Black Panther 2 pada akhirnya akan berujung pada pertarungan antara Namor dan Black Panther baru (yang saat ini dispekulasikan sebagai Shuri). Sayangnya, Namor sudah dipastikan bukan villain utama film tersebut. Kira-kira, alur seperti apa ya yang disiapkan MCU?

Black Panther 2: Wakanda Forever akan tayang perdana di bioskop pada 11 November 2022 .


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @upstationmedia
Instagram: @upstation.media

Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community

Topik Menarik