Biodata dan Agama Olivia Jensen, Artis yang Sempat Dikecam Gara-gara Bendera

Biodata dan Agama Olivia Jensen, Artis yang Sempat Dikecam Gara-gara Bendera

Seleb | okezone | Selasa, 15 Maret 2022 - 03:00
share

OLIVIA Jensen merupakan seorang artis Indonesia yang namanya sudah tak asing lagi ditelinga masyarakat. Berikut biodata dan agama dari Olivia Jensen.

Memiliki nama lengkap Olivia Lubis Jensen, perempuan kelahiran Copenhagen, Denmark ini merupakan anak dari pasangan Benny Jensen dan Viverina Lubis. Ia diketahui lahir bersama saudara kembarnya, Sabrina Jensen, dan memiliki seorang kakak bernama Daniel Jensen.

Perempuan berdarah Denmark-Batak ini pertama kali menjajal dunia hiburan usai ditemukan oleh seorang pencari bakat di sebuah mall, di Bandung, Jawa Barat pada 2008 lalu. Kala itu, pihak rumah produksi tengah mencari seorang pemeran wanita untuk film Bukan Cinta Biasa, dan akan menjadi lawan main dari Ferdi Element serta Wulan Guritno.

Olivia Jensen

Dari film yang rilis pada 2009 tersebut, nama Olivia Jensen mulai dikenal. Ia bahkan berkesempatan untuk menjadi bintang video klip Afgansyah Reza hingga Phantom Band.

Setelah menjajal dunia hiburan, Olivia yang tadinya bermukim di Bandung memutuskan untuk pindah sekolah. Ia bahkan sempat melanjutkan pendidikannya di Australian International School Jakarta.

Semejak saat itu, perempuan yang menganut agama Kristen ini mendapatkan cukup banyak kesempatan untuk berkarir di dunia hiburan. Salah satunya menjadi model di berbagai majalah hingga tabloid.

Bukan hanya itu, ia pun diketahui kerap mendapatkan cukup banyak tawaran bermain film, mulai dari Cinta 2 Hati, The Tarix Jabrix 3, Milli & Nathan, hingga yang terakhir Temen Kondangan araham rumah produksi MNC Pictures. Hingga kini, Olivia Jensen tercatat sudah 13 kali bermain dalam film layar lebar.

Topik Menarik