Jadi Pertanda Wilayah, Kini di Sumbercenteng Probolinggo Sudah Memiliki Gapura Desa

Jadi Pertanda Wilayah, Kini di Sumbercenteng Probolinggo Sudah Memiliki Gapura Desa

Terkini | probolinggo.inews.id | Jum'at, 27 Desember 2024 - 09:20
share

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Sebagai pertanda wilayah, Desa Sumbercenteng, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo ini membangun gapura desa.

Hal ini dikarenakan banyaknya masyarakat yang berasal dari luar wilayah, tidak mengetahui dimana keberadaanya, ketika melintas atau memasuki desa tersebut.

Muhammad Irfan, salah satu warga Desa Sumbercenteng menjelaskan, bahwa sebelumnya di desanya tidak oernah memiliki gapura sebagai pertanda wilayah.

"Jadi banyak orang yang berasal dari luar daerah bertanya - tanya dimana keberadaanya saat ini," terangnya, pada senin (23/12/2024).

Nah dengan dibangunnya gapura desa ini, jika ada warga masyarakat yang berasal dari luar wilayah, bisa mengetahui, dimana keberadaannya saat ini.

Dilain sisi, Kepala Desa Sumbercenteng, Ahmad Saiful Adiputra menegaskan, jika di penghujung tahun 2024 ini, beberapa program prioritas desa sudah terlaksana sepenuhnya.

"Salah satunya seperti Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), jembatan, tpt, rabat beton, dan yang paling vital saat ini ya gapura desa," ucapnya.

Menurutnya, Desa Sumbercenteng ini baru pertama kali memiliki gapura pertanda wilayah seperti saat ini. "Kalau sebelumnya desa ini tidak pernah memiliki gapura," imbuhnya.

Dengan monev pembangunan gapura dan beberapa proyek vital yang sudah terlaksana di tahun 2024 ini, ia berharap bisa lebih memajukan Desa Sumbercenteng ini dari tahun - tahun sebelumnya.

Topik Menarik