Sambut Patrick Kluivert, Denny Cagur Sebut Pacar

Sambut Patrick Kluivert, Denny Cagur Sebut Pacar

Olahraga | depok.inews.id | Minggu, 12 Januari 2025 - 08:00
share

DEPOK, iNews Depok.id - Denny Wahyudi atau yang dikenal nama panggung Denny Cagur, berikan ucapan salam perpisahan kepada mantan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, serta menyambut kedatangan pelatih baru Patrick Kluivert di Tanah Air, Sabtu (11/1/2025). 

Melihat dari unggahan akun Instagram @erickthohir, anggota Komisi X DPR RI tersebut memberikan ucapan melalui kolom komentar kepada kedua pelatih dengan sebutan layaknya sebuah hubungan percintaan.

"Terima kasih mantan terindah @shintaeyong7777. Welcome pacar baru @patrickkluivert9," tulis Denny di kolom komentar pada unggahan akun Instagram @erickthohir, Sabtu (11/1/2025).

Hal ini menjadi perhatian publik pada unggahan komentar tersebut, sebab kalimat unik yang ditulis olehnya tidak lepas dari jiwa pelawak.

Denny pun juga berpesan untuk tidak mengulas terhadap kedua pelatih tersebut, terkait pergantian pelatih Timnas Indonesia. Kerena menurutnya, hal ini tidak layak untuk diperbincangkan.

"Ingat jangan bahas mantan sama pacar baru karena itu kurang baik," sambungnya.

Lebih lanjut ia juga berharap, dengan adanya kehadiran Patrick Kluivert, Skuad Garuda nantinya dapat lolos pada kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Semoga bersama pacar baru kita bisa sampai ke pelaminan (Piala Dunia)," pungkasnya.

Sebagai informasi, pelatih baru Timnas Indonesia Patrick Kluivert telah mendarat di Tanah Air pada Sabtu 11 Januari 2024 di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng. Dan nantinya akan diperkenalkan kepada publik pada Minggu 12 Januari 2025 Pukul 15.00 WIB.

Topik Menarik