PSSI Terus Berupaya Justin Hubner dan Ivar Jenner Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
GIANYAR, iNews.id – PSSI terus berupaya menghadirkan, Justin Hubner dan Ivar Jenner untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.
Manajer Timnas Indonesia Sumardji belum bisa memastikan dua pemain diaspora itu bisa atau tidak memperkuat Tim Garuda di ajang yang kini bernama ASEAN Championship 2024 itu. Namun, dia menegaskan belum ada kabar lanjutan dari klub kedua pemain itu masing-masing.
Piala AFF tidak masuk kalender FIFA yang membuat klub berhak tidak melepas pemainnya. Justin saat ini membela Wolverhampton Wanderers dan Ivar memperkuat FC Utrecht
Sumardji mengatakan untuk saat ini masih belum bisa berbicara banyak terkait Justin dan Ivar. Pasalnya, dia belum mendapatkan informasi terbaru soal kedua pemain itu.
"Ivar dan Justin masih belum ada kabar," kata Sumardji, Selasa (3/12/2024).
Pria berkacamata itu, mengatakan kedua pemain tersebut akan terus diupayakan bisa memperkuat Timnas Indonesia untuk Piala AFF. Sebab, tim asuhan Shin Tae-yong tersebut membutuhkan kedua pemain tersebut.
"Kami terus berupaya mereka berdua bisa bergabung," ujarnya.
Pesta sepak bola Asia Tenggara itu akan berlangsung sejak 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025. Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama dengan Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Skuad Garuda akan melakoni laga perdana Grup B melawan Myanmar di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, Senin (9/12/2024).