Megawati Hangestri Unjuk Gigi, Red Sparks Awali Musim dengan Kemenangan
DAEJEON, iNews.id Red Sparks membuka musim Liga Voli Putri Korea Selatan 2024-2025 dengan kemenangan vs GS Caltex. Bintang Timnas Voli Putri Indonesia, Megawati Hangestri, membantu timnya menang telak 3-0 (25-18, 25-22 dan 25-12)di Daejeon Chungmu Gymnasium, Daejeon, Minggu (20/10/2024) siang WIB.
Red Sparks sempat ditahan imbang 3-3 tim tamu di awal pertandingan. Namun, mereka bisa menjauh dengan keunggulan 9-5.
Tim tuan rumah pun terus mendominasi permainan berkat pertahanan yang kukuh dan juga serangan-serangan yang mematikan. Hasilnya, mereka memperlebar jarak menjadi 16-10 dan 21-15.
GS Caltex berusaha untuk bangkit. Namun, Red Sparks bisa menutup set pertama dengan skor 25-18 berkat spike ciamik dari Vanja Bukilic.
Tim tamu memberikan perlawanan lebih ketat di set kedua. Meski begitu, Red Sparks tetap mampu konsisten menjaga permainan apik mereka sehingga bisa memimpin 5-3 dan 8-5.
Jual beli serangan berlanjut dalam reli-reli panjang yang cukup ketat. Akan tetapi, Red Sparks masih bisa tampil lebih mendominasi untuk terus unggul di angka 13-9, 17-13 dan 19-15.
Memasuki poin-poin krusial, Megawati menunjukkan aksi-aksi yang memukau. Beberapa poin berhasil didapatnya berkat spike-spike mematikan yang membuat Red Sparks menjauh dengan keunggulan 22-16.
Namun, GS Caltex sempat keluar dari tekanan dan bisa memangkas ketertinggalan menjadi 22-24. Beruntung Red Sparks bisa memperoleh satu angka terakhir untuk mengamankan set kedua dengan skor 25-22.
Pada set ketiga, GS Caltex mampu unggul 3-0 lebih dulu berkat service gemilang Gyselle Silva. Akan tetapi, Red Sparks dengan cepat bisa berbalik unggul 6-4 berkat poin-poin yang didapat Megawati.
Permainan cemerlang yang ditunjukkan Megawati dan Bukilic sangat efektif membombardir pertahanan tim tamu. Hasilnya, tim asuhan Ko Hee-jin itu bisa mendulang poin demi poin dengan mudah hingga memimpin 12-5 dan 17-7.
Tanpa kesulitan berarti, Red Sparks terus mendapatkan poin dari GS Caltex. Pada akhirnya, mereka unggul 20-8, 22-9 dan kemudian mengunci kemenangan dengan skor 25-12 di set ketiga.