Perjuangan Timnas Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Dunia 2026 Belum Usai
BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Pemain keturunan, Calvin Verdonk optimis langkah Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Langkah Skuad Garuda belum benar-benar pupus kendati belum sama sekali menuai kemenangan.
Diketahui, Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat ke-5 klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda baru meraih poin 3 dari tiga pertandingan.
Teranyar, Timnas Indonesia takluk dari China dengan skor 1-2. Pada dua pertandingan sebelumnya, Indonesia hanya meraih imbang melawan Arab Suadi dan Australia.
Peluang Indonesia untuk finis di posisi ketiga atau keempat sejatinya masih sangat lebar karena ada 6 laga sisa.
Calvin Verdonk optimis bisa mengejar ketertinggalan, karena cuma berjarak dua angka dari posisi kedua sampai keempat.
"Masih banyak yang harus diperjuangkan, meskipun kita telah melewatkan beberapa langkah di sepanjang jalan. Yang penting sekarang adalah usaha yang kita lakukan," tulis Verdonk di Instagram pribadinya.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan bermain kandang dua kali di bulan November 2024 melawan jepang dan Arab Saudi.