Hadapi Arab Saudi, Jay Idzes Perkuat Pertahanan Timnas Indonesia Pakai Ilmu Serie A

Hadapi Arab Saudi, Jay Idzes Perkuat Pertahanan Timnas Indonesia Pakai Ilmu Serie A

Olahraga | inews | Kamis, 5 September 2024 - 04:28
share

JEDDAH, iNews.id - Timnas Indonesia menghadapi Arab Saudi pada matchday pertama Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga di King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. Bek Garuda Jay Idzes siap berbagi ilmu dari Serie A.

Jay Idzes mengaku sangat terbuka untuk bertukar pengetahuan sepak bola dengan rekan setimnya. Semua dilakukan demi kebaikan skuad Garuda.

"Ya, tentu saja saya berusaha mendukung semua orang di tim karena saya bermain di level tinggi. Jadi, saya mencoba memberi tahu para pemain di dalam dan luar lapangan setelah mendapat dukungan untuk melakukannya," kata Jay Idzes dalam konferensi pers, Rabu (4/9/2024).

"Pemain lain juga bermain di level tinggi. Kami adalah pemain terbaik dari seluruh negeri," tambahnya.

Dia mengatakan paling terpenting saat ini rekan setimnya harus solid. Sebab Arab Saudi adalah tim langganan Piala Dunia yang sangat sulit ditaklukkan.

"Kami harus selalu membuat kesepakatan tertentu, tetap bersama, tetap dalam formasi tertentu, yang saya pelajari di seluruh Italia dan juga di Belanda. Jadi, dengan cara itu, saya mencoba membantu para pemain dengan segala cara yang saya bisa," ucapnya.

Laga Timnas Indonesia melawan Arab Saudi bisa disaksikan secara langsung di RCTI sejak Kamis (5/9/2024) mulai pukul 23.00 WIB.

Setelah melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia akan berjumpa Australia. Laga itu akan tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 10 September 2024.

Topik Menarik