Kejuaraan Tinju MDF Trengginas 90 Resmi Digelar, Rafaeisal : Bersama Hidupkan Cabor Tinju

Kejuaraan Tinju MDF Trengginas 90 Resmi Digelar, Rafaeisal : Bersama Hidupkan Cabor Tinju

Olahraga | jayapura.inews.id | Kamis, 8 Agustus 2024 - 05:20
share

JAYAPURA, iNewsJayapura.id MDF Trengginas 90 Boxing Open Tournament I Tahun 2024 Antar Sasana Se-Papua Raya telah digelar sejak 5 Agustus dan akan berakhir pada 12 Agustus 2024 di lapangan karang PTC Entrop, Kota Jayapura, Papua.

Ketua Panitia MDF Trengginas 90 Boxing Open Tournament I, Paul Fakhiri mengatakan, turnamen tersebut sebagai ajang silaturahmi sesama petinju sasana se Tanah Papua.

Paul pun mengatakan bahwa kegiatan tersebut perdana digelar dan berharap turnamen serupa akan terus ada agar cabang olahraga khusus tinju dapat terus eksis.

Kami ingin menjaga kekompakan dan sportivitas sesama petinju meskipun berada di provinsi yang berbeda pasca dimekarkan, ucapnya usai pembukaan kejuaraan tinju tersebut, Rabu (07/08/2024).

Dia menjelaskan bahwa turnamen tersebut menkolaborasikan antara kejuaraan tinju dan bazaar UMKM serta diisi berbagai kegiatan lainnya seperti lomba creative dance dan talkshow.

MDF Trengginas 90 Boxing Open Tournament I 2024 mempertandingkan 52 kelas yang terbagi menjadi tiga kategori, yaitu Junior, Youth dan Elite yang diikuti oleh 314 peserta dari 32 sasana se Tanah Papua.

Pertandingan ini dipimpin oleh Ketua Komite Petinju Provinsi Papua, yang kemudian pertandingan ini juga yang direkomendasikan oleh Pertina Provinsi Papua yang memiliki kompetensi sesuai dengan bidang kejuaraan yang sedang dilaksanakan.

CEO PT. Adhi Trengginas 90 Papua, Rafaeisal Fasih Fakhiri mengatakan, kegiatan tersebut juga sebagai pembinaan dan memberikan stimulan kepada para atlet yang sebelumnya banyak refasi namun dilupakan.

Rafa berharap, para atlet tinju, terlebih senior agar bersama menghidupkan kembali cabang olahraga tinju.

Dia mengungkapkan, melihat antusias yang luar biasa, pihaknya terpaksa membatasi jumlah peserta sebanyak 350 orang.

Rafa pun berencana akan melaksanakan kegiatan olahraga lainnya untuk memotivasi seluruh pemuda sembari berharap ada pihak lain yang mau bersinergi menghidupkan olahraga di Papua meskipun diakuinya beberapa prestasi olahraga menurun kendati tidak fatal. Masih bisa diselamatkan, maka dari itu kita buat event yang berkaitan dengan olahraga, ucapnya


Foto bersama dalam kegiatan opening ceremony MDF Trengginas 90 Boxing open tournament I 2024 antar sasana se-Papua Raya. (Foto: Darul Muttaqin)

Sementara itu, Sekretaris Pengprov Pertina Papua, Septinus Jarisetouw mengatakan bahwa ada kegiatan lanjutan dan berharap setiap pertandingan tidak hanya dilaksanakan oleh PT Adhi Trengginas 90, namun pengusaha-pengusaha lainnya yang ada di Tanah Papua.

Ini sebagai suatu kebanggaan, ada juga usaha yang bisa berdiri dan membantu bagaimana menggerakkan pemuda-pemuda yang ada di Tanah Papua dalam kolaborasi membangun olahraga tinju di Papua Raya dan saya sangat mengapresiasi PT. Adhi Trengginas 90 yang bisa menggerakkan pemuda pemudi untuk meraih prestasi di cabang olahraga tinju, kata Septinus.

Pertina Papua mengajak masyarakat, terlebih pengusaha, untuk bersama-sama membangun cabang olahraga yang dimulai dari generasi muda di Tanah Papua, tutup Septinus.

Topik Menarik