Arkhan Fikri Gantikan Peran Marselino Ferdinan di Timnas Indonesia U-20: Tak Akan Saya Sia-siakan
JAKARTA, iNews.id - Arkhan Fikri dipercaya menggantikan peran Marselino Ferdinan di Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20. Dia menyatakan siap mengemban tugas tersebut.
Seperti diketahui, Marselino Ferdinan tidak diikutsertakan di Piala Asia U-20 2023. Gelandang KMSK Deinze itu tidak dilepas oleh klubnya dan harus absen dari pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20.
Absennya Marselino membuat Arkhan mempunyai tugas menggantikannya. Pemain berusia 18 tahun itu kini diandalkan sebagai gelandang serang di skuad Garuda Nusantara.
Dipercaya oleh Shin Tae-yong menggantikan Marselino, Arkhan pun menyatakan siap. Penggawa Arema FC itu menegaskan tidak akan menyianyiakan kesempatan untuk memberikan yang terbaik.
Itu (menggantikan Marselino) kepercayaan dari pelatih, yang pasti saya diberi kepercayaan dan memanfaatkannya dan tak disia-siakan, ucap Arkhan kepada awak media, termasuk iNews.id di Hotel Sultan, Jakarta pada Jumat (24/2/2023).
Namun, Arkhan sejatinya menyayangkan ketiadaan Marselino. Menurutnya, Timnas Indonesia U-20 kehilangan sosok penting untuk mengatur serangan.
Apalagi tidak ada Marselino, dia cukup berarti bagi tim, jadi motivasi buat tim juga. Sangat disayangkan juga dia tidak bisa ikut di Piala Asia U-20 2023, ujar Arkhan.
Sementara itu, Arkhan dan kolega akan berangkat ke Uzbekistan pada hari ini, Jumat (24/2/2023). Garuda Muda bersiap untuk melakoni turnamen Piala Asia U-20 2023.
Pasukan Shin Tae-yong tergabung dalam Grup A, bersama dengan Irak, Suriah, dan tuan rumah Uzbekistan. Pada laga pertama, mereka akan berhadapan dengan Irak U-20 di Locomotive Stadium, Tashkent, Uzbekistan pada 1 Maret 2023 mendatang.