3 Pemain Berdarah Indonesia yang Pilih Bela Negara Lain di Piala AFF 2022, Nomor 1 Namanya Indonesia Banget!

3 Pemain Berdarah Indonesia yang Pilih Bela Negara Lain di Piala AFF 2022, Nomor 1 Namanya Indonesia Banget!

Olahraga | BuddyKu | Rabu, 28 Desember 2022 - 16:17
share

SEBANYAK 3 pemain berdarah Indonesia yang pilih bela negara lain di Piala AFF 2022 akan diulas Okezone . Ternyata pemain keturunan Indonesia tak hanya tersebar di Eropa.

Di kawasan Asia Tenggara, juga ada beberapa pesepakbola yang mengalir darah Indonesia di tubuhnya. Lantas, siapa saja pemain yang dimaksud?

Berikut 3 pemain berdarah Indonesia yang pilih bela negara lain di Piala AFF 2022:

3. Ilhan Fandi (Singapura)

Ilhan Fandi

Ilhan Fandi merupakan penyerang andalan Singapura di Piala AFF 2022. Dari dua penampilan di Piala AFF 2022, penyerang yang bakal gabung klub kasta kedua Liga Belgia, KMSK Deinze, pada Januari 2023 itu telah mengemas satu gol.

Lantas, dari mana darah Indonesia mengalir di tubuh Ilhan Fandi? Usut punya usut, ayah Ilhan Fandi, Fandi Ahmad, memiliki darah Indonesia. Darah Indonesia didapat Fandi Ahmad dari sang ayah, Ahmad Wartam, yang berasal dari Pacitan, Jawa Timur.

2.Irfan Fandi (Singapura)

Irfan Fandi

Nama selanjutnya ada I rfan Fandi . Bek Timnas Singapura ini merupakan kakak kandung dari Ilhan Fandi. Irfan Fandi juga berstatus kakak dari bomber Timnas Singapura, Ikhsan Fandi, yang absen di Piala AFF 2022 karena cedera.

Irfan Fandi saat ini berstatus bek klub Raksasa Liga Thailand, BG Pathum United. Pengalaman main di Thailand membuat kualitas Irfan Fandi benar-benar bermanfaat bagi Singapura.

1.Taufik Suparno (Singapura)

Taufik Suparno

Nama terakhir ada Taufik Suparno. Secara nama, nama Taufik Suparno sangat identik dengan Indonesia. Lantas, dari mana darah Indonesia didapatkan Taufik Suparno?

Taufik Suparno mempunyai darah Indonesia dari sang ayah, yang menikah dengan wanita Singapura. Saat ini, Taufik Suparno merumput bersama salah satu klub kuat Liga Singapura, Tampines Rovers.

Dari 33 penampilan bersama Tampines Rovers di sepanjang 2022, Taufik Suparno mengemas 15 gol dan enam assist. Berkat aksinya itu, Taufik Suparno yang biasa mentas sebagai winger kiri dipanggil membela The Lions julukan Singapura di Piala AFF 2022.

Topik Menarik