Viral Warga Jualan Gorengan hingga Nasgor di Tengah Banjir Sepinggang, Netizen: The Real Floating Breakfast

Viral Warga Jualan Gorengan hingga Nasgor di Tengah Banjir Sepinggang, Netizen: The Real Floating Breakfast

Berita Utama | okezone | Senin, 27 Januari 2025 - 17:46
share

Banjir besar yang melanda Provinsi Kalimantan Barat belakangan ini tak membuat warga setempat patah semangat untuk tetap menjalankan aktivitas. Salah satunya warga yang ada di Kabupaten Landak.

Baru-baru ini viral di media sosial TikTok video yang menampilkan momen salah beberapa warga tetap berjualan di tengah genangan banjir. Padahal, banjir yang menggenangi wilayah tersebut cukup tinggi, yakni 100 sentimeter atau sepinggang orang dewasa. 

Viral Warga Jualan Gorengan hingga Nasgor di Tengah Banjir Sepinggang

Video yang menampilkan momen warga berjualan di tengah banjir tersebut pertama kali diunggah di akun TikTok @aming_bangor.

Dalam video tersebut, tampak sebuah halaman ruko tersebut dikerumuni oleh sejumlah warga. Rupanya mereka sedang antre untuk membeli gorengan. 

Pemilik ruko tersebut terlihat menjajakan berbagai gorengan hangat yang baru dimasak. Bahkan, terlihat juga penggorengan hingga kompor, bekas memasak gorengan tersebut di sampingnya. 

Agar jualannya tidak terendam banjir, warga yang berjualan gorengan tersebut tampak mengakalinya dengan meletakkan barang dagangan di atas tong besi tinggi. 

Viral Warga Jualan Gorengan hingga Nasgor di Tengah Banjir Sepinggang

Terlihat juga selang gas untuk memasak tergantung di atas agar tidak terkena air banjir. 

Tak hanya menjajakan berbagai macam gorengan, warga tersebut juga terlihat menjajakan sejumlah jajanan lain seperti sosis hingga bakso goreng yang diletakkan di atas nampan besi besar.

Warga pun tampak antusias memilih gorengan. Beberapa diantaranya bahkan tampak asyik menyantapnya dengan lahap di tempat, meskipun setengah tubuh mereka terendam banjir. Di konten video lainnya, ada juga warga yang berjualan nasi goreng.

Ia tampak memasaknya di tengah genangan banjir. Video tersebut lantas viral dan hingga kini telah ditonton sampai 3 juta kali. 

 

Banyak netizen yang dibuat terheran-heran dengan aksi kreatif dan unik para warga di sana karena tetap bisa berjualan hingga menikmati makanan di tengah-tengah banjir.  

“The real floating breakfast,” ujar @kal***

“pantes dijulukin negara tersantai di dunia,” timpal @mal***

“sesantai ini warga +62 dlm keadaan banjir jajan tetap lanjut,” tutur @par***

“Dikasih cobaan malah dicobain,” kata @mee***

Topik Menarik