Erick Thohir Pamer Momen Salaman dengan 10 Pemain Keturunan Sepanjang 2024: Ada Maarten Paes, Kevin Diks, hingga Ole Romeny!
JAKARTA – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pamer momen salaman dengan pemain keturunan sepanjang 2024. Dia pun optimistis Timnas Indonesia tampil di panggung dunia.
Ya, Erick Thohir merangkum momen jabat tangan dengan pemain keturunan selama 2024. Total, dia sudah berjabat tangan dengan 10 pemain, yang menjadi tanda bahwa sang pemain akan membela Timnas Indonesia.
1. Rangkum Momen Salaman dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia yang Siap Dinaturalisasi
Memasuki pengujung tahun, Erick Thohir membagikan momen berjabat tangan. Ini memang menjadi ciri khasnya untuk menandakan sang pemain akan diproses naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia.
Total, terdapat 10 pemain yang sudah berjabat tangan dengannya. Tujuh di antaranya sudah melakoni debut bersama Skuad Garuda, sementara tiga lainnya masih dalam proses.
Tujuh pemain itu adalah Thom Haye, Maarten Paes, Calvin Verdonk, Jens Raven, Mees Hilgers, Eliano Reijnders, dan Kevin Diks. Sementara itu, tiga pemain yang sedang masih dalam proses adalah Tim Geypens, Dion Markx, dan Ole Romeny.
Erick menerangkan bahwa manuver yang dilakukan ini merupakan kerja keras PSSI untuk bisa membawa Timnas Indonesia mendunia. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini pun yakin bahwa kelak Skuad Garuda benar-benar akan terbang tinggi dan bermain di Piala Dunia.
“Dengan program yang bagus, manajemen yang transparan, visi untuk membawa Garuda Mendunia terus kami wujudkan,” tulis Erick dalam akun instagram pribadinya, dikutip Rabu (1/1/2025).
“Kepercayaan itu hadir untuk berjuang bersama membawa Merah Putih bisa tampil di panggung dunia. Tidak ada yang tidak mungkin kalau kita mau berusaha dan bekerja dengan hati untuk memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” ungkapnya.