Live di RCTI Malam Hari! Ini Jadwal Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Live di RCTI Malam Hari! Ini Jadwal Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Berita Utama | okezone | Rabu, 25 Desember 2024 - 16:47
share

JADWAL Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan diulas dalam artikel ini. Laga seru yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa 25 Maret 2025 yang bakal digelar malam hari ini akan disiarkan live di RCTI.

Duel Timnas Indonesia vs Bahrain merupakan lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga ini akan jadi matchday kedelapan di Grup C.

 

1. AFC Pastikan Laga Tetap Berjalan di Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir sendiri memastikan bahwa laga Timnas Indonesia vs Bahrain akan tetap digelar di Tanah Air. Hal ini sesusai dengan ketetapan dari AFC.

Tak ayal, venue pertandingan takkan berubah. Hal ini menjadi jawaban tegas untuk Bahrain yang sempat meminta pemindahan venue menyusul kekhawatiran mereka terhadap keamanan pemain dan suporter tamu di Indonesia.

 

Selepas pertandingan Bahrain melawan skuad Garuda yang berakhir 2-2 pada Oktober 2024, netizen Indonesia memang melakukan sejumlah protes. Pasalnya, wasit yang memimpin pertandingan dinilai tak adil hingga merampok kemenangan Timnas Indonesia.

Erick Thohir sendiri menjamin keamanan pemain dan suporter Bahrain dalam lawatannya ke Indonesia. Mantan presiden Inter Milan itu menegaskan, Timnas Indonesia siap menjadi tuan rumah yang baik.

"AFC memastikan pertandingan Indonesia vs Bahrain pada 25 Maret 2025, tetap digelar di Indonesia. Suporter Australia, Jepang dan Arab Saudi bisa menyaksikan pertandingan dengan nyaman dan aman saat laga digelar di Indonesia," tulis Erick dikutip dari akun Instagram pribadinya (@erickthohir), Minggu 22 Desember 2024.

"Kami juga sudah meningkatkan pelayanan dan keamanan untuk penonton dengan menambah 103 CCTV dan penggunaan Garuda ID untuk setiap penonton. Jadi, kami siap jadi tuan rumah yang baik untuk pertandingan kandang selanjutnya," tambah pra berusia 54 tahun itu.

Topik Menarik