Bahagianya Asmirandah Rayakan Ulang Tahun Putrinya yang Bertepatan dengan Hari Natal

Bahagianya Asmirandah Rayakan Ulang Tahun Putrinya yang Bertepatan dengan Hari Natal

Seleb | okezone | Rabu, 25 Desember 2024 - 12:12
share

JAKARTA - Perayaan Natal tahun ini menjadi momen istimewa bagi Asmirandah dan Jonas Rivanno. Selain memperingati kelahiran Yesus Kristus, mereka juga merayakan ulang tahun putri tercinta mereka, Chloe Emanuelle Van Wattimena, yang genap berusia 4 tahun.

Tak hanya itu, beberapa hari sebelumnya, pasangan ini juga merayakan anniversary pernikahan mereka yang ke-11.

Melalui unggahan di Instagram, Asmirandah membagikan foto kebersamaan mereka dengan latar pohon Natal. Ia juga memamerkan momen Chloe yang ceria dengan kue ulang tahunnya. Dalam keterangan unggahannya, Asmirandah mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan atas peran barunya sebagai ibu dan mendoakan Chloe agar selalu berada dalam penyertaan-Nya.

Bahagianya Asmirandah Rayakan Ulang Tahun Putrinya yang Bertepatan dengan Hari Natal

"Selamat Ulang Tahun, Anakku Chloe Emanuelle Van Wattimena. Tumbuhlah selalu dalam penyertaan Tuhan dan jadilah anak yang mendengar Firman Tuhan. Terima kasih, Tuhan, telah memberikan malaikat kecil ini kepadaku, yang pertama kali memanggilku 'Mama,'" tulis Asmirandah di akun Instagramnya, @asmirandah89, pada Rabu (25/12/2024).

Asmirandah juga mengenang momen haru empat tahun lalu, saat ia akan bertemu Chloe untuk pertama kalinya. Ia mengaku perasaannya saat itu campur aduk, mulai dari kebahagiaan hingga kekhawatiran, terutama karena proses persalinannya terjadi di tengah pandemi COVID-19.

"Empat tahun lalu, jam 7 pagi, Mama merasa deg-degan sekali. Dari malam sebelumnya, Mama sulit tidur, sedangkan Papa malah sudah tidur duluan. Tapi begitu mendengar tangisanmu, semua rasa khawatir lenyap. Itu adalah kebahagiaan terbesar dalam hidup Mama," kenangnya.

Kini, meskipun Chloe sering merasa dirinya sudah besar, Asmirandah tetap menganggapnya sebagai putri kecil yang selalu harus dilindungi.

Selain itu, ia juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada Jonas Rivanno, yang selama ini menjadi sosok suami sekaligus ayah yang luar biasa bagi keluarganya.

"Suamiku @jonas.rivanno, terima kasih telah menjadi suami dan Papa yang hebat. Harus ada kamu, makanya ada Chloe," ujarnya penuh cinta.

 

Menutup pesannya, Asmirandah tak lupa mengucapkan Selamat Natal kepada seluruh umat Kristiani yang merayakan.

"Selamat Natal untuk semua yang merayakan. Kasih karunia Tuhan selalu menyertai kalian semua dan keluarga," tandasnya.

Topik Menarik