Persebaya Surabaya Hadapi Jadwal yang Padat di Liga 1 2024-2025, Paul Munster Mau Bajul Ijo Lakukan Ini
SURABAYA – Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster mau timnya tetap tampil konsisten jelang menghadap padatnya jadwal di Liga 1 2024-2025. Sebab Munster tak mau posisi Persebaya yang tengah memimpin Liga 1 disalip klub-klub lain karena jadwal padat tersebut.
Ya, Persebaya memang akan menghadapi jadwal padat bersua tim-tim sesama Jawa Timur di Liga 1 2024-2025. Madura United menjadi tim pertama yang dilawan oleh Persebaya Surabaya di pekan 12 Liga 1 2024-2025, pada Senin 2 Desember 2024 mendatang.
Setelah melawan Madura United, Persebaya Surabaya akan menghadapi laga bigmatch melawan Arema FC, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), pada Sabtu 7 Desember 2024 mendatang. Bahkan Rabu 11 Desember 2024, Bajul Ijo kedatangan tim Jawa Timur lain Persik Kediri di pekan 14.
Padatnya jadwal di bulan Desember 2024 membuat Persebaya tak mengendurkan latihan di masa jeda kompetisi akibat Pilkada serentak, dan tahap awal pemusatan latihan Timnas Indonesia.
Paul Munster pun tak ingin timnya lupa daratan pasca kemenangan melawan Persija Jakarta yang membuat bertengger di puncak klasemen sementara. Ia menganggap seluruh lawan di Liga 1 semuanya sulit, apalagi dengan jadwal kompetisi yang padat.
"Semua pertandingan di liga ini sulit. Jika Anda mulai meremehkan, itu akan menjadi masalah besar," kata Paul Munster, usai latihan pada Sabtu (30/11/2024).
Menghadapi tiga calon lawannya sesama tim Jawa Timur, pelatih asal Irlandia Utara ini juga sudah menyiapkan ramuan taktik tersendiri. Tapi satu hal yang selalu ia tekankan di luar sisi teknis dan taktik, ialah penyelesaian akhir pemainnya.