Kompak Berbaju Hitam, Valencia dan Kevin Sanjaya Mencoblos di TPS 07 Gondangdia Menteng

Kompak Berbaju Hitam, Valencia dan Kevin Sanjaya Mencoblos di TPS 07 Gondangdia Menteng

Terkini | okezone | Rabu, 27 November 2024 - 14:37
share

JAKARTA - Bekas Jaksa Agung Abdul Rahman Saleh akan membuat kejutan sebelum dirinya bertugas sebagai Duta Besar Indonesia untuk Denmark. Dalam waktu dekat, ia akan menerbitkan sebuah buku memori 930 hari di puncak Gedung Bundar.

Gedung Bundar yang dimaksud adalah kantor Kejagung di Jakarta Selatan. Abdul Rahman belum bersedia bicara banyak mengenai buku itu. Ia hanya mengatakan bahwa buku itu akan menceritakan pengalaman semasa masih menjadi orang nomor satu di Gedung Jaksa Agung.

"Jadi, saya di gedung bundar itu 390 hari. Buku itu menyangkut hubungan saya dengan siapa aja, wartawan, dpr," kata Abdul Rahman kepada wartawan seusai dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menjadi duta besar di Istana Merdeka, Selasa (8/4/2008).

Secara keseluruhan, buku itu sudah hampir selesai dikerjakan. Arman mengatakan, tinggal melakukan koreksi akhir pada beberapa bagian. Ia mengharapkan, sebelum berangkat ke Denmark, buku memori ini sudah dipublikasikan.

Arman juga membagikan pengalaman untuk para pejabat publik lain bahwa tradisi menulis jejak kehidupan atau pengalaman sudah saatnya dilakukan.

"Saya kira seorang pejabat mempunyai tradisi menulis supaya pengalamannya itu bisa di share dengan publik mengenai kenapa bertindak begini, begitu," kata pria yang biasa dipanggil Arman ini. (sis)

 

Topik Menarik