Mengintip Persiapan TPS Tempat Nyoblos Suswono di Pilkada Serentak 2024

Mengintip Persiapan TPS Tempat Nyoblos Suswono di Pilkada Serentak 2024

Terkini | okezone | Rabu, 27 November 2024 - 07:25
share

BOGOR - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Suswono, dijadwalkan memberikan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Aula Tirta Mas Residence, Bogor, Jawa Barat pada Rabu (27/11/2024).

Pasangan Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta itu tetap menggunakan hak pilihnya untuk Gubernur Jawa Barat dan Wali Kota Bogor.

Tak jauh dari kediaman Suswono, terdapat tempat pemungutan suara (TPS) yang sudah berdiri. Terlihat TPS itu bertuliskan nomor tujuh disebuah spanduk persis di depan pintu masuk. 

Salah satu petugas TPS 7 membenarkan bahwa Suswono beserta keluarga akan menyoblos di TPS tersebut. 

"Katanya beliau datang pagi, untuk pemungutan suaranya sih sekitar kan 07.00 WIB," kata dia.

Sejumlah perugas juga terlihat sibuk menyiapkan beberapa perlengkapan sebelum pencoblosan dimulai. Mulai dari pemasangan karpet, hingga beberapa foto para calon di papan informasi.

 

Mereka yang mengenakan baju adat Jawa Barat dengan semangat melakukan tugasnya sejak pukul 06.00 WIB. Alunan lagu-lagu nasional dan daerah juga seolah mengiringi kemeriahan Pilkada 2024 di TPS ini.

Diketahui, terdapat lima pasangan calon (paslon) yang berkontestasi dalam pemilihan kepada daerah di Kota Hujan tersebut. Mereka di antaranya adalah Sendi Fardiansyah-Melli Darsa, Atang Trisnanto-Annida Allivia, Dedie A Rachim-Jenal Mutaqin, Rena Da. Frina-Achmad Teddy Risandi, serta Raendi Rayendra-Eka Maulana.

Topik Menarik