GJAW 2024, Honda Pamerkan Mobil Listrik Pertama e:N1

GJAW 2024, Honda Pamerkan Mobil Listrik Pertama e:N1

Terkini | okezone | Sabtu, 23 November 2024 - 17:18
share

TANGERANG - Honda membawa special display, yaitu Honda STEP WGN e:HEV dan Honda e:N1 pada pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di ICE BSD, Tangerang. Kedua kendaraan elektrifikasi itu melengkapi jajaran andalan Honda lainnya. 

Kedua model tersebut sebelumnya juga pernah dipamerkan Honda pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. 

Honda STEP WGN merupakan Premium MPV yang telah mendapatkan respons sangat positif dari konsumen selama GIIAS. 

Sementara Honda e:N1 merupakan mobil listrik pertama Honda di Indonesia. Kehadirannya kembali di ajang GJAW 2024 sekaligus memberikan kesempatan bagi konsumen untuk melihatnya secara sebelum resmi diluncurkan tahun depan.

Selain memamerkan Honda STEP WGN e:HEV dan Honda e:N1, model lainnya yang dipajang di antaranya  New Honda Brio Satya E, New Honda Brio RS CVT, Honda WR-V RS CVT, New Honda BR-V N7X Edition with Honda SENSING , All New Honda HR-V SE CVT, All New Honda Civic RS , All New Honda CR-V RS e:HEV , serta All New Honda Accord RS e:HEV.

Director Honda Jakarta Center, Hendra Kustiawan mengatakan, kehadiran Honda di GJAW 2024 untuk menyegarkan menyegarkan pasar otomotif di penghujung tahun 2024.

 

"Terutama dengan menghadirkan program penjualan yang atraktif bagi konsumen. Dengan berbagai fasilitas dan hiburan menarik yang kami siapkan, kami yakin booth Honda akan menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung GJAW kali ini,” katanya di arena GJAW 2024, Jumat (23/11/2024). 

Pada pameran ini, Honda menawarkan berbagai program penjualan dan purnajual menarik yang memudahkan calon konsumen, seperti DP ringan, program trade-in, grand prize perjalanan ke Vietnam, serta lucky dip dengan total hadiah hingga ratusan juta rupiah.

Topik Menarik