Tak Masalah RIDO Pimpin Jakarta, Ketum Jakmania: Harus Cintai dan Kontribusi Nyata ke Persija
JAKARTA - Ketua Umum Jakmania, Diky Soemarno tak persoalkan bila Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) memimpin Jakarta. Namun, ia berharap agar pemimpin Jakarta harus bisa mencintai Persija.
Hal itu disampaikan Diky saat hadiri diskusi bertajuk "Sepak Bola Bahasa PerSATUan," bersama Suswono di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (20/11/2024).
"Semua pada tahu pastilah, kalau Kang Emil adalah Bobotoh. Jadinitu satu fakta yang tak bisa kita hindari. Tetapi secara prinsip Jakmania begini siapapun Gubernur Jakarta dialah Gubernur Jakmania. Itu pertama," terang Diky.
Diky juga berharap agar siapapun pemimpin Jakarta bisa mencintai Persija. Menurutnya, pemimpin Jakarta itu juga harus berkontribusi nyata terhadap klus sepak bola berjuluk Macan Kemayoran itu.
"Jakmania harapannya adalah Gubernur Jakarta itu harus mencintai Persija, selanjutnya Gubernur Jakarta haris berkontribusi nyata terhadap Persija," kata Diky.
Diky pun mencontohkan pemimpin Jakarta yang secara konkrit membantu Persija yakni Sutiyoso. Ia menuruturkan bahwa Persija bisa menjadi juara kala Jakarta dipimpin Sutiyoso.
"Dari Persija tidak berprestasi akhirnya bikin Persija jadi kayak Real Madrid, dulu tuh tahun 1997. Ngumpulin pemain-pemain segala macam, warna diganti jadi oranye, pembaruan segala macam, semangat baru, itu oke," ucap Diky.
Selain Sutiyoso, ia menilai mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga memberi bukti konkrit peduli Persija. Salah satunya, dengan membangun Jakarta Internasional Stadium (JIS).
"Nah jadi memang, siapapun Gubernurnya, dialah Bapak kami. Cuma tinggal Bapak seperti apakah yang jadi Bapak kami," terangnya.