Harga Tiket Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Paling Murah Rp240 Ribu!
DAFTAR harga tiket Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi di laga lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia telah diumumkan oleh PSSI. Dalam pengumuman itu, harga tiket termurah untuk dua laga tersebut senilai Rp240 ribu dan yang paling mahal Rp1,4 juta!
Seperti yang diketahui Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangan untuk merebut tiket ke Piala Dunia 2026. Empat laga sudah dimainkan dari total 10 pertandingan di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dari empat laga yang sudah dimainkan itu, Timnas Indonesia mampu meraih 3 poin berkat tiga kali imbang dan satu kekalahan. Kini skuad Garuda pun bertengger di peringkat kelima pada klasemen sementara Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Tentunya pelatih Timnas Indonesia belum puas dengan hasil tersebut, karenanya Rizky Ridho dan kawan-kawan diminta segera meraih kemenangan perdana mereka di babak kualifikasi tersebut. Kabar baiknya, dua laga terdekat dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Ya, Timnas Indonesia akan memainkan dua laga kandang di November 2024 nanti. Tepatnya skuad Garuda akan menyambut Jepang pada 15 November 2024 dan Arab Saudi pada 19 November 2024 mendatang.
Dengan bermain di kandang sendiri harapannya tentu Timnas Indonesia bisa bermain sebaik mungkin dan merebut kemenangan perdana di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Walau memang di atas kertas dua lawan Garuda nanti adalah tim-tim kuat di Asia, yakni Jepang dan Arab Saudi.