Kata-Kata Ole Romeny Setelah Disebut Media Belanda Masih Proses Negosiasi untuk Perkuat Timnas Indonesia

Kata-Kata Ole Romeny Setelah Disebut Media Belanda Masih Proses Negosiasi untuk Perkuat Timnas Indonesia

Terkini | okezone | Rabu, 18 September 2024 - 11:12
share

KATA-kata Ole Romeny setelah disebut media Belanda masih proses negosiasi untuk memperkuat Timnas Indonesia akan diulas Okezone. Dennie van Laar yang biasa mewawancarai pemain keturunan Indonesia di Belanda, paham PSSI masih dalam proses negosiasi untuk mendapatkan jasa penyerang FC Utrecht, Ole Romeny.

Hal itu dikemukakan pemilik akun Instagram @dendenzl saat mewawancarai calon pemain Timnas Indonesia, Mauro Zijlstra, di podcast yang tayang di channel YouTube miliknya, Voetbal Primeur pada Kamis, 12 September 2024.

“Ole Romeny juga masih berlangsung (proses naturalisasinya). Kevin Diks juga mungkin akan bergabung juga, setidaknya dia masih mempertimbangkannya,” kata Dennie van Laar dalam podcast-nya bersama Mauro Zijlstra.

Berselang dua hari dari munculnya video wawancara di atas, Ole Romeny mengunggah foto-fotonya saat liburan di Copenhagen, Denmark, saat FIFA Matchday September 2024. Ia menulis caption “48 jam di Copenhagen”.

(Ole Romeny pilih berlibur di Denmark. (Foto: Instagram/@oleromeny)

Ketika Ole Romeny tiba di Copenhagen pada Jumat 6 September 2024, banyak yang mengira penyerang 24 tahun itu akan OTW ke Indonesia. Ia disinyalir akan berangkat ke Indonesia bareng Kevin Diks yang kebetulan membela klub lokal setempat, FC Copenhagen.

Namun, faktanya tidak seperti itu. Ole Romeny benar beribur di Negara Skandinavia tersebut. Tercatat hanya Mees Hilgers (FC Twente) dan Eliano Reijnders (PEC Zwolle) yang kedapatan tiba di Indonesia pada FIFA Matchday September 2024.

Topik Menarik