Rekomendasi 11 serum wajah untuk remaja, harga mulai Rp 16 ribuan

Rekomendasi 11 serum wajah untuk remaja, harga mulai Rp 16 ribuan

Nasional | brilio.net | Rabu, 23 Februari 2022 - 14:15
share

Brilio.net - Produk serum wajah untuk remaja sangat beragam. Semua bisa kamu sesuaikan dengan jenis kulitmu. Kulit remaja memang rentan terhadap masalah kulit, seperti kering, kusam, berminyak , dan juga berjerawat.

Penggunaan skincare yang termasuk serum di dalamnya harus dilakukan untuk mengurangi permasalahan kulit tersebut. Bila dibiarkan, masalah kulit itu akan terbawa hingga dewasa dan kulit pun akan mengalami banyak masalah lainnya.

Serum wajah untuk remaja ini membantu kamu untuk mengurangi masalah-masalah kulit dan juga memberi nutrisi lebih pada wajah. Dalam serum biasanya mengandung bahan aktif dan ekstrak alami yang bagus untuk kulit.

Kali ini, brilio.net merangkum dari berbagai sumber, Rabu (23/2), 11 rekomendasi serum wajah untuk remaja. Simak ulasannya, yuk!

1. Garnier Bright Complete Vitamin C 30x Booster Serum.

foto: Shopee/Garnier Indonesia Official Shop

Produk serum ini diperkaya dengan kandungan 30 kali vitamin C murni dari lemon yuzu Jepang. Memiliki tekstur yang ringan, serum ini mudah meresap ke dalam permukaan kulit.

Garnier Bright Complete Vitamin C 30x Booster Serum bermanfaat untuk menyamarkan flek hitam dan noda bekas jerawat. Dengan pemakaian secara rutin, serum ini dapat membantu mencerahkan dan membuat wajah lebih bercahaya. Harga produk ini adalah Rp 60.100.

2. Mineral Botanica Niacinamide Serum With Artichoke Leaf Extract.

foto: Shopee/Mineral Botanica Official Shop

Serum ini diformulasi dengan kandungan niacinamide dan artichoke leaf extract yang memiliki fungsi melembapkan dan menenangkan kulit. Serum ini juga memiliki kandungan antioksidan yang dapat mengatasi berbagai permasalahan kulit, mengontrol minyak berlebih, dan mengatasi masalah jerawat. Selain itu juga dapat menjaga elastisitas kulit sehingga lebih sehat dan kenyal. Harga produk ini adalah Rp 120.000.

3. Mineral Botanica Perfect Purifying Face Serum.

foto: Shopee/Mineral Botanica Official Shop

Jerawat jadi salah satu masalah kulit yang sering dialami oleh para remaja. Hal itu disebabkan karena hormon dan juga faktor eksternal. Banyak remaja yang masih tidak peduli terhadap kulit sehingga masalah kulit muncul. Kamu bisa mengatasi masalah jerawat dengan produk Mineral Botanica Perfect Purifying Face Serum.

Serum ini memiliki kandungan acne booster yang membantu merawat kulit berjerawat, menyamarkan noda bekas jerawat, hingga menenangkan kulit dari kemerahan akibat peradangan. Harga produk ini adalah Rp 97.900.

4. Wardah Hydra Rose Micro Gel Serum.

foto: Shopee/Wardah Official Shop

Serum ini mampu mengembalikan skin barrier yang rusak dan dapat menjaga kelembapan kulit selama 72 jam. Sifat antioksidan di dalamnya mampu menenangkan kulit. Wardah Hydra Rose Micro Gel Serum juga dapat melindungi kulit dari faktor eksternal. Harga produk ini adalah Rp 130.000.

5. Wardah Lightening Serum Ampoule.

foto: Shopee/Wardah Official Shop

Untuk memiliki wajah cerah dan glowing, kamu bisa menambahkan Wardah Lightening Serum Ampoule dalam rangkaian skincare harianmu. Serum ini mengandung 10 kali advanced niacinamide yang dapat mencerahkan wajah 10 kali lebih kuat. Selain itu serum tersebut juga dapat menyamarkan noda bekas jerawat dan membuat wajah lebih cerah dan glowing. Produk ini dibanderol mulai harga Rp 18 ribu untuk ukuran 5-8 ml.

6. PIXY White-Aqua Concentrated Brightening Serum.

foto: Shopee/PIXY Official Store

Produk serum ini diperkaya dengan kandungan vitamin C dan E sebagai antioksidan. Ada pula skin bright activator yang mengandung banyak brightening agent dibanding dengan pelembap biasa. Selain itu ada juga intensive hydra active yang membantu melembapkan wajah secara maksimal. Harga produk ini adalah Rp 85.000.

7. Emina Bright Stuff Face Serum.

foto: Shopee/Emina Official Shop

Serum wajah untuk remaja selanjutnya adalah Emina Bright Stuff Face. Serum ini mengandung concentrated niacinamide dan ekstrak summer plum yang diformulasikan untuk melawan tujuh masalah kulit. Rutin menggunakan serum ini, wajah pun akan lebih cerah, lembap, glowing, dan mengurangi noda di wajah. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 16 ribuan untuk ukuran 7,5 ml.

8. La Tulipe La Tulipe C Serum.

foto: Shopee/La Tulipe Official Shop

La Tulipe La Tulipe C Serum diperkaya kandungan vitamin C yang bermanfaat melindungi kulit dari paparan sinar matahari, mencerahkan wajah, melembapkan wajah, menyamarkan noda bekas jerawat, dan mengatasi masalah kulit kusam. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 85.000.

9. Somethinc 5% Niacinamide + Moisture Sabi Beet Serum.

foto: Shopee/Somethinc Official Shop

Serum ini diperkaya dengan kandungan niacinamide dan sabi beet serum yang dapat membantu mencerahkan wajah secara maksimal, memperkuat skin barrier, memperbaiki tekstur kulit, menyamarkan noda hitam, mengurangi kemerahan dan melembapkan kulit. Harga produk ini dibanderol mulai Rp 89.000.

10. Everwhite Cica Soothing Serum.

foto: Shopee/Everwhite Official Shop

Serum ini mengandung bahan utama seperti hexamidine, glyzirrhinate centella asiatica (CICA), dan hyaluronate. Semua kandungan tersebut bermanfaat untuk menenangkan, melembapkan, dan merawat kulit berjerawat. Antioksidan dari centella asiatica juga dapat menenangkan kulit dan menyamarkan bekas jerawat. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 117.000.

11. Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum.

foto: Shopee/Scarlett Whitening Official Shop

Serum wajah untuk remaja yang terakhir dari produk Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum. Serum ini mengandung vitamin C, glutathione, phyto whitening, lavender water, dan niacinamide yang dapat membantu mencerahkan wajah, melembapkan, menutrisi kulit, bekerja sebagai antioksidan dan antipolusi, serta mampu meratakan warna kulit. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 75.000.

Topik Menarik