15 Resep jajanan manis kekinian murah meriah, praktis buat ide jualan
Brilio.net - Menyantap jajanan sudah jadi kebiasaan banyak orang. Sambil nonton film, nonton TV, maupun kegiatan santai lainnya, rasanya kurang pas kalau nggak ngemil. Nggak melulu beli jajanan di luar, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, lho.
Dengan membuat jajanan sendiri, kamu bisa lebih produktif lagi. Banyak sekali jenis jajanan yang bisa kamu buat mulai dari kudapan gurih, pedas, maupun manis. Nah, jajanan manis bisa jadi pilihan camilan praktis untuk dikonsumsi sendiri maupun dijual.
Kamu bisa memakai berbagai bahan murah meriah seperti cokelat, biskuit, buah, dan bahan lainnya. Kamu tinggal pilih jajanan yang praktis dan sesuai selera.
Daripada pusing, mending ikuti resep jajanan manis kekinian yang sudah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (26/1).
1. Kue cubit.
foto: Instagram/@resep_kue_simpel
Bahan:
- 125 gr tepung
- 1/4 sdt vanila ekstrak
- 1/2 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
- 3 sdm gula pasir
- 1 butir telur, kocok lepas
- 125 ml buttermilk
- 2 sdm butter, lelehkan
Cara membuat:
1. Di dalam baskom, aduk rata semua bahan kering, lalu masukkan telur, buttermilk, dan butter. Aduk asal rata.
2. Tuang 1,5 sendok sayur adonan ke wajan teflon (gunakan api kecil), jika sudah berlubang-lubang, balik adonan.
3. Sajikan hangat dengan topping sesuai selera.
2. Mochi.
foto: Instagram/@tissacake
Bahan kulit:
- 250 gr tepung ketan
- 50 gr terigu
- 350 ml air
- 30 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
Bahan isian:
- Kacang, haluskan dengan gula dan air hangat
- Es krim sesuai selera
Bahan taburan:
- Tepung maizena sangrai secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan kukusan. Campur semua bahan, aduk rata sampai tidak ada yang bergerindil. Lalu tuang ke loyang yang sudah dialasi plastik tahan panas. Kukus 30 menit pakai api kecil.
2. Setelah matang, tuang ke bidang datar (meja kerja atau talenan) yang sudah dilumuri maizena sangrai.
3. Lalu gilas adonan saat masih panas, kemudian potong-potong, beri isian, lalu bentuk bola, masukkan bola ke mangkuk berisi maizena sangrai, guling-gulingkan mochi ke maizena sangrai. Mochi siap disajikan.
3. Pie buah tanpa oven.
foto: Instagram/@cookingwithhel
Bahan:
- 200 gr tepung terigu
- 100 gr mentega
- 1 telur
Bahan isian:
- 40 gr susu kental manis
- 2 kuning telur
- 1/2 sdt vanila
- 2 sdm tepung maizena
- 200 ml susu full cream
Topping:
- Buah sesuai selera
Cara membuat:
1. Aduk terigu dan mentega pakai garpu sampai tercampur rata, kemudian masukkan telur 1 biji, aduk pakai tangan hingga tidak lengket.
2. Kemudian cetak ke cetakan kue cubit, tusuk-tusuk dengan garpu supaya kulit pie tidak menggelembung, masak dengan api kecil hingga matang, sisihkan.
3. Campur maizena dengan sedikit susu full cream, sisihkan.
4. Campur kuning telur, vanila, susu full cream, dan campuran maizena, aduk hingga rata.
5. Masak hingga mengental, tunggu sampai tidak terlalu panas, kemudian masukkan ke dalam piping bag.
6. Isi ke kulit pie, hias dengan buah, dan sajikan.
4. Getas.
foto: Instagram/@lisagunawan05
Bahan:
- 75 gr tepung ketan
- 25 gr tepung beras
- 1 sdm krimer
- 70 ml air hangat
- 5 sdt gula pasir
- 25 ml air
Cara membuat:
1. Campur tepung beras, tepung ketan, krimer, dan air sampai kalis, bulatkan. Goreng dengan minyak banyak sampai matang. Sisihkan.
2. Gunakan api kecil, masak gula dan air di wajan. Tunggu sampai gula larut dan berbusa, masukkan getas yang sudah digoreng, aduk sampai kering dan berpasir.
5. Kue sus.
foto: Instagram/@ernibryan
Bahan A:
- 250 gr susu cair
- 3 kuning telur
- 15 gr tepung custard
- 30 gr tepung maizena
- 1 sdt vanili cair
- Garam secukupnya
Bahan B:
- 250 gr susu cair
- 110 gr gula pasir
Bahan C:
- 45 gr butter
Cara membuat:
1. Aduk rata bahan A, sisihkan.
2. Masak bahan B hingga mendidih.
3. Tuang sedikit demi sedikit bahan B ke A sambil diaduk. Lakukan hingga selesai.
4. Masak kembali adonan yang sudah dicampur tadi sampai meletup-letup.
5. Matikan api kompor lalu tambahkan butter. Aduk hingga rata.
6. Tuang ke wadah. Lalu tutup atas permukaan cream dengan plastik wrap supaya bagian atasnya tidak kering. Simpan di kulkas.
Bahan Kulit:
- 125 gr air
- 65 gr butter
- Garam secukupnya
- 60 gr tepung terigu
- 2 butir telur
Cara membuat
1. Masak air, butter, dan garam hingga mendidih.
2. Tambahkan 60 gr tepung terigu. Aduk perlahan hingga rata.
3. Tunggu sampai suhu ruang baru tambahkan 2 butir telur utuh.
4. Aduk hingga rata lalu masukkan ke plastik segitiga.
5. Spuit ukurannya sesuai selera.
6. Panggang dengan api atas bawah suhu 200 derajat selama 20-25 menit.
7. Potong bagian tengahnya lalu isi dengan pastry cream. Sajikan.
6. Kue pancong.
foto: Instagram/@koleksiresepsj
Bahan 1:
- 50 gr tepung beras
- 30 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 2 lembar daun pandan, ikat
- 2 sdt garam
Bahan 2:
- 225 gr tepung beras
- 300 gr kelapa parut kasar
- 2 butir telur, kocok lepas
- 475 ml air
Cara membuat:
1. Bahan 1: rebus tepung beras, santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mengental.
2. Bahan 2: aduk rata tepung beras dan kelapa parut, tambahkan rebusan bahan 1 sambil diaduk rata. Masukkan telur dan air sedikit sedikit sambil diaduk rata.
3. Panaskan cetakan. Tuang adonan sampai hampir penuh. Tutup dan biarkan setengah matang. Taburi gula pasir, masak sampai matang.
7. Molen pisang.
foto: Instagram/@WawaWiati
Bahan:
- 270 gr terigu dan 30 gr maizena
- 1 sdm susu bubuk
- 1/4 sdt baking powder
- 1/3 sdt vanili
- 60 gr margarin
- 2 sdm minyak
- 4 sdm gula halus
- 100-120 ml air
- 1 jumput garam
- Pisang secukupnya, dipotong sesuai selera
Cara membuat:
1. Aduk rata terigu, susu bubuk, vanili, gula, baking powder, dan garam. Sisihkan.
2. Panaskan margarin dan minyak sampai margarin cair. Tuang ke dalam terigu, aduk rata sampai berbulir-bulir halus. Tuangi air sedikit demi sedikit, ulen ringan hingga rata. Tutup adonan dengan plastik, lalu istirahatkan adonan selama 30 menit.
3. Ambil adonan secukupnya, gilas tipis dengan rolling pin, potong memanjang selebar 2-3 cm, gulungkan pada pisang yang sudah dipotong-potong. Lakukan sampai adonan habis. Goreng dalam minyak panas dengan api kecil sampai matang kecokelatan.
8. Pie brownies.
foto: Instagram/@jhonlee.123
Bahan pie:
- 250 gr tepung terigu
- 130 gr mentega atau butter dingin
- 50 gr gula halus
- 2 sdm air dingin
Cara membuat:
1. Campurkan tepung, mentega dingin, gula, dan air. Aduk hingga tercampur rata, ambil adonan.
2. Cetak dalam cetakan pie yang sudah dioles mentega. Rapikan.
3. Lakukan sampai adonan habis.
4. Panggang kulit pie setengah matang, sesuaikan oven masing-masing, lalu sisihkan.
Bahan brownies:
- 150 gr cokelat hitam
- 50 gr margain
- 40 ml minyak
- 2 butir telur
- 150 gr gula
- 100 gr tepung terigu
- 35 gr cokelat bubuk
Cara membuat:
1. Tim cokelat hitam, margarin, dan minyak hingga meleleh, sisihkan.
2. Dalam wadah campur telur dan gula, mixer hingga gula larut.
3. Masukkan lelehan cokelat, aduk rata.
4. Masukkan tepung terigu dan cokelat bubuk yang sudah diayak terlebih dahulu, aduk sampai rata.
5. Tuang adonan brownies ke dalam kulit pie, beri topping sesuai selera. Panggang hingga matang.
9. Soft cookies.
foto: Instagram/@fridajoincoffee
Bahan:
- 120 gr salted butter, lelehkan
- 50 gr light brown sugar
- 1 sdt vanila ekstrak
- 1 butir telur
- 210 gr tepung terigu protein sedang
- 1/2 sdt soda kue
- 1/4 sdt garam
- 50 gr choco chips
Isian:
- 12 potong cokelat susu
Cara membuat:
1. Kocok butter dan brown sugar hingga larut. Gunakan whisker.
2. Tambahkan telur dan vanila ekstrak, kocok sekedar rata.
3. Tambahkan bahan kering: tepung terigu, soda kue, dan garam. Aduk rata.
4. Tambahkan choco chips, aduk rata.
5. Bungkus dengan plastik wrap, simpan di kulkas chiller selama 1 jam atau semalam.
6. Bagi adonan 40 gram. Pipihkan, isi dengan isian dan bulatkan. Susun di atas loyang, beri jarak.
7. Panggang suhu 170 derajat api atas bawah selama 9-11 menit. Angkat.
10. Bomboloni.
foto: Instagram/@sabrina_sania
Bahan:
- 250 gr tepung protein tinggi
- 45 gr gula pasir
- 3/4 sdt ragi instan
- 120 ml susu cair dingin
- 2 butir kuning telur
- 35 gr butter dingin
- 1 jumput garam
Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan kecuali butter dan garam, aduk hingga menyatu dan tidak lengket.
2. Tambahkan butter dan garam, mixer hingga adonan kalis elastis.
3. Bulatkan, istirahatkan adonan selama 15 menit, tutup dengan kain atau plastik.
4. Bagi adonan menjadi 35 gram lalu bulatkan kemudian diamkan selama 1 jam ditutup kain.
5. Goreng di api kecil, lalu angkat.
6. Lubangi tengahnya, isi dengan selai cokelat menggunakan plastik segitiga dan tabur gula bubuk.
11. Pisang aroma gula aren.
foto: Instagram/@ocha_chupid
Bahan:
- 20 lembar kulit lumpia bulat, potong jadi 2 bagian
- 10 buah pisang raja, potong memanjang jadi 4 bagian
- 50 gr gula aren sisir
- Larutan tepung terigu dan air untuk perekat
Cara membuat:
1. Ambil selembar kulit lumpia, letakkan sepotong pisang di bagian kulit yang lurus, beri taburan gula aren sedikit saja.
2. Gulung dengan rapi, beri perekat larutan tepung terigu di ujungnya, lakukan hingga habis.
3. Goreng hingga kecokelatan.
12. Muffin.
foto: Instagram/@natalia23lia
Bahan:
- 225 gr susu cair
- 50 gr tepung maizena
- 100 gr brown sugar
- 3 sdm cokelat bubuk
- 125 gr cokelat blok
- 75 gr butter
- 2 butir telur
- 75 ml minyak sayur
- 110 gr gula pasir
- 125 gr tepung protein sedang
- 1 sdt baking powder double acting
Cara membuat:
1. Campur susu, maizena, brown sugar, dan cokelat bubuk, masak sampai mengental dan mengkilat, matikan kompor.
2. Masukkan potongan cokelat bubuk dan butter, aduk cepat sampai rata.
3. Tambahkan minyak sayur dan 1 butir telur, aduk cepat sampai rata, tambahkan lagi 1 butir yang lainnya dan gula pasir, aduk rata.
4. Terakhir masukkan terigu yang sudah diayak bersama baking powder, aduk rata, tuang ke dalam cupcase, taburi topping sesuai selera.
5. Panggang di oven dengan suhu 180 sampai 190 derajat selama 25 menit (sesuaikan oven masing-masing).
13. Churros.
foto: Instagram/@norita_foods
Bahan:
- 2 butir telur
- 100 gr margarin
- 150 gr tepung terigu
- 200 ml air
- 1 jumput garam
- 1 sdm gula pasir
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
1. Tuang air, mentega, gula, dan sejumput garam ke dalam panci, masak hingga mendidih, angkat.
2. Masukkan tepung ke dalam cairan mentega, aduk cepat sampai setengah kalis.
3. Masak lagi di api kecil hingga kalis. Tunggu sampai agak hangat, masukkan telur secara bertahap, aduk menggunakan whisk sampai adonan licin.
4. Tuang adonan ke dalam plastik segitiga, gunting bagian ujung, beri spuit, kemudian semprotkan ke dalam minyak yang telah dipanaskan, goreng sampai kuning kecokelatan. Setelah itu taburi dengan gula halus.
14. Pisang nugget.
foto: Instagram/@mariaulfah1357
Bahan:
- 1 sisir pisang, haluskan
- 2 sdm gula pasir
- 5 sdm tepung terigu
- 2 sdm susu bubuk
- 2 butir telur
- 1/4 sdt vanilla bubuk
- 1/4 sdt garam
- Minyak untuk menggoreng
Pelapis:
- 5 sdm tepung terigu
- Air secukupnya
- Tepung panir
Cara membuat:
1. Campurkan pisang, telur, gula pasir, garam, dan vanilla bubuk, aduk. Lalu masukkan tepung terigu dan susu bubuk, aduk.
2. Masukkan ke dalam wadah atau loyang yang dialasi kertas roti, lalu kukus sampai matang, angkat dan dinginkan, lalu potong-potong.
3. Bahan pelapis: campurkan tepung terigu dengan sedikit air (jangan terlalu encer).
4. Celupkan pisang nugget ke bahan pelapis, lalu gulingkan ke tepung panir.
5. Goreng sampai kuning keemasan.
6. Sajikan dengan topping.
15. Cokelat truffle.
foto: Instagram/@hanggrakumala
Bahan:
- Oreo tumbuk
- Susu kental manis
- Mentega cair
- Cokelat hitam, lelehkan
Cara membuat:
1. Campurkan Oreo dan susu kental manis sampai adonan tebal.
2. Bentuk bulat-bulat kecil.
3. Terakhir celup ke cokelat leleh.