Khidmat, Peringatan Hari Pahlawan Oleh Sat Lantas Polres Grobogan, Komunitas Sepeda dan Pelajar
GROBOGAN,iNewsMuria.id - Peringatan Hari Pahlawan 10 November digelar oleh Sat Lantas bersama Komunitas Sepeda Onthel Batas Kota, para pelajar di perempatan Danyang, Purwodadi, Grobogan, Minggu (10/11/2024).
Persiapan terlihat sejak pagi, anggota komunitas sepeda dengan menggunakan pakaian tradisional berawarna hitam menyiapkan bendera Merah Putih dan foto para Pahlawan.
Sementara anggota Sat Lantas Polres Grobogan dipimpin Kasat Lantas AKP Tejo Suwono mengatur arus lalu lintas yang pagi itu lumayan padat.
Panitia menyampaikan ke masyarakat dan pengguna jalan, jika pada hari itu akan digelar kegiatan mengheningkan cipta untuk mendoakan jasa para Pahlawan.
Sekira pukul 08.15 WIB, sejumlah pelajar mengenakan seragam berwarna hitam dengan sarung kotak-kotak di pinggang bersama sejumlah pria membawa bendera dan foto para Pahlawan berjalan ke tengah perempatan.
Anggota Sat Lantas Polres Grobogan menghentikan semua kendaraan yang datang dari empat arah. Upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November dimulai.
Bendera Merah Putih berada di tengah perempatan dikelilingi para pembawa foto Pahlawan. Sedang para pelajar seusai menari di empat titik kemudian bersama masyarakat mengheningkan cipta.
Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Tejo Suwono mengatakan kegiatan bersama komunitas sepeda onthel dan para pelajar serta masyarakat itu sebagai bentuk penghormatan kepada para Pahlawan.
"Kita mendoakan para Pahlawan, selain itu juga untuk mengingatkan masyarakat atas jasa para Pahlawan," kata AKP Tejo Suwono.
Keterlibatan para pelajar menurut Kasat Lantas Polres Grobogan, juga sebagai upaya menumbuhkan rasa kebangsaan dan cinta Tanah Air Indonesia.
Sementara panitia kegiatan Sugik, kegiatan yang diinisiasi Sat Lantas Polres Grobogan tersebut melibatkan 24 anggota Komunitas Sepeda Onthel Batas Kota dan 52 anak-anak dari Sangar Seni Tari Mijil.
Sementara Aurum, siswa kelas 2 SDN Sindurejo 1 Toroh mengaku senang bisa terlibat dalam kegiatan memperingati Hari Pahlawan bersama Sat Lantas Polres dan komunitas sepeda.
"Salah satu Pahlawan yang saya kenal dan jadi idola, adalah Ki Hajar Dewantara," tutur Aurum. (*)