Wajah Baru Kabinet Jokowi

Wajah Baru Kabinet Jokowi

Infografis | katadata.co.id | Rabu, 15 Juni 2022 - 18:42
share

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya mengumumkan perombakan anggota kabinetnya pada Rabu 15 Juni 2022. Ini merupakan reshuffle kedua yang terjadi di Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

Pada perombakan kali ini, Presiden mengangkat dua menteri dan tiga wakil menteri. Jokowi menunjuk Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan sebagai menteri perdagangan menggantikan Muhammad Lutfi.

Pergantian tersebut ditengarai dampak langkanya minyak goreng beberapa waktu lalu yang merembet pada dugaan korupsi. Di samping juga terjadi kenaikan sejumlah harga bahan pokok yang banyak dikeluhkan masyarakat.

Kemudian mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto ditunjuk sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/ Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) menggantikan Sofyan Djalil. Pergantian tersebut akibat masih maraknya persoalan mafia tanah dan belum tuntasnya program sertifikat tanah gratis.

Selain kedua menteri, Jokowi juga melantik tiga orang wakil menteri, yakni John Wempi Wetipo yang bergeser jabatan dari wakil menteri PUPR menjadi wakil menteri dalam negeri. Kemudian Raja Juli Antoni sebagai wakil menteri ATR/ wakil kepala BPN menggantikan rekan separtainya di Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Surya Tjandra.

Sementara Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Noor ditunjuk sebagai wakil menteri ketenagakerjaan.

Topik Menarik