Momen Haru Shin Tae-yong Menangis Besama Penggawa Timnas Indonesia, Saling Pelukan

Momen Haru Shin Tae-yong Menangis Besama Penggawa Timnas Indonesia, Saling Pelukan

Berita Utama | inews | Rabu, 8 Januari 2025 - 17:10
share

JAKARTA, iNews.id - Momen haru terjadi saat Shin Tae-yong bertemu penggawa Timnas Indonesia. Dia tak kuasa menahan air mata.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @rikkynugroho_, pelatih asal Korea Selatan (Korsel) itu tampak beberapa kali mengusap air mata. Dia bahkan tak bisa berkata banyak.

 

Dia juga terlihat berpelukan dengan beberapa pemain. Tidak diketahui momen ini terjadi sebelum atau setelah Shin Tae-yong dipecat.

Namun, momen ini menjadi bukti kedekatan Shin Tae-yong dengan para penggawa timnas.

Diketahui, PSSI memecat Shin Tae-yong, Senin (6/1/2025). Ada tiga alasan di balik kebijakan tersebut.

Pertama diperlukannya pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang disepakati oleh para pemain. Kedua komunikasi yang lebih baik dan terakhir implementasi program lebih baik secara menyeluruh ke timnas.

Pemecatan itu mengakhiri kebersamaan Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia. Sejumlah prestasi berhasil diraih Skuad Garuda selama di bawah asuhan STY.

Diketahui, 2024 menjadi tahun Timnas Indonesia bersinar. Sejumlah prestasi dicatat Skuad Garuda tak lepas dari sosok STY.

Pada Januari 2024, Indonesia berhasil lolos ke 16 Besar Piala Asia untuk pertama kalinya dalam sejarah. Tiga bulan berselang, Timnas Indonesia U-23 berhasil finis di peringkat 4 Piala Asia U-23.

Hasil itu membuat Garuda Muda berkesempatan lolos ke Olimpiade Paris 2024 meski kalah tipis 0-1 dari Guinea di babak play off.

Memasuki Juni 2024, Timnas Indonesia kembali mencatat sejarah dengan berhasil lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Selama kompetisi berlangsung, performa Jay Idzes dkk cukup baik kala menghadapi sejumlah raksasa Asia.

Sayangnya, Shin Tae-yong menutup 2024 dengan hasil imbang dan tersingkir dari ASEAN Cup 2024.

Topik Menarik