Komentar Anak Shin Tae-yong usai Ayahnya Dipecat: Dia Telah Memberikan Segalanya
JAKARTA, iNews.id - Putra Shin Tae-yong, Shin Jae-won mengomentari pemecatan ayahnya oleh PSSI. Dia belum terima kerja keras ayahnya kurang dihargai.
Shin Jae-won menumpahkan kekesalannya di kolom komentar unggahan akun Instagram @timnasindonesia yang memajang ucapan terima kasih untuk STY.
"Mari kita lihat bagaimana kalian akan melangkah lebih jauh tanpa dia. Dia telah memberikan segalanya untuk membawa Indonesia ke tahap ini," tulis Shin Jae-won, dilihat Senin (6/1/2025).
"Saya punya banyak hal untuk dikatakan tentang bagaimana PSSI memperlakukan ayah saya," lanjutnya.
Namun, komentar tersebut sudah dihapus. Akan tetapi netizen berhasil mengabadikannya via tangkapan layar.
Diketahui, PSSI memecat Shin Tae-yong, Senin (6/1/2025). Ada tiga alasan di balik kebijakan tersebut.
Pertama diperlukannya pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang disepakati oleh para pemain. Kedua komunikasi yang lebih baik dan terakhir implementasi program lebih baik secara menyeluruh ke timnas.