MPR Bentuk Kaukus Kebangsaan dan Pembangunan Berkelanjutan, Integrasikan Kebijakan Daerah dengan Visi Nasional
JAKARTA, iNews.id - Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI merilis forum Kaukus Kebangsaan dan Pembangunan Berkelanjutan. Kaukus dibentuk guna mengintegrasikan kebijakan lokal dengan visi nasional.
Diresmikan oleh Ketua MPR RI Ahmad Muzani, kaukus dibentuk guna mengintegrasikan kebijakan lokal dari bupati, wali kota, dan gubernur dengan visi nasional.
Pembentukan kaukus yang berdekatan dengan Pilkada serentak 2024 merupakan momentum yang tepat untuk menyukseskan keberlanjutan pembangunan.
"Golnya adalah bagaimana pandangan mereka tentang kaukus ini bahwa bagaimana nilai-nilai pancasila bisa memberikan andil bagi pembangunan berkelanjutan," ucap Muzani.
Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno menuturkan, kaukus kebangsaan merupakan bagian dari upaya MPR untuk lebih menegaskan lagi upaya pembangunan berkelanjutan yang akan dilakukan pemerintah ke depannya.
"Dan ini upaya MPR untuk mendukung dan menyosialisasikan pilar-pilar kebangsaan untuk pembangunan berkelanjutan," tuturnya.