Komentar Shin Tae-yong usai Rafael Struick Gabung Brisbane Roar: Bagus!

Komentar Shin Tae-yong usai Rafael Struick Gabung Brisbane Roar: Bagus!

Olahraga | inews | Selasa, 17 September 2024 - 08:11
share

JAKARTA, iNews.id – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) mengomentari bergabungnya Rafael Struick ke Brisbane Roar. Dia mendukung penuh langkah striker Tim Garuda itu membela klub kasta teratas kompetisi di Australia itu.

Brisbane Roar merekrut Struick dari ADO Den Haag sampai dengan 2025. Klub itu mendapatkan tanda tangan Rafael Struick dengan status bebas transfer.

STY memuji langkah Struick berlabuh ke Brisbane Roar FC. Menurutnya, itu keputusan tepat buat sang pemain. 

"Memang bagus ya datang ke Brisbane," kata STY di Jakarta, Senin (16/9/2024). 

Pelatih asal Korea Selatan itu berharap pemain berusia 21 tahun tersebut dapat unjuk kualitas bersama klub barunya. Hal itu tentunya demi Struick mendapatkan banyak kesempatan bermain agar bisa berkembang di sana.

"Intinya dia bisa bersaing dengan baik di sana. Semoga bisa bermain banyak menitnya,” tuturnya.

Sebelumnya, Struick menyatakan akan berusaha memberikan performa terbaiknya saat turun laga bersama Brisbane Roar FC. Hal itu membuatnya berambisi menjadi penyerang haus gol.

"Saya ingin membantu tim sebanyak mungkin dengan kualitas saya, mencetak gol dan memberikan assist," ucapnya. 

Topik Menarik