Bintang Malaysia Faisal Halim Jalani Cangkok Kulit karena Alami Luka Bakar Serius

Bintang Malaysia Faisal Halim Jalani Cangkok Kulit karena Alami Luka Bakar Serius

Olahraga | inews | Rabu, 8 Mei 2024 - 22:57
share

JAKARTA, iNews.id- Pemain bintang Malaysia, Faisal Halim menjalani operasi cangkok kulit imbas terkena siraman air keras. CEO Selangor FC, Johan Kamal Hamidon menyebut operasi itu dibutuhkan untuk memulihkan kondisi Faisal.

Sebagaimana diketahui, Faisal Halim mendapatkan luka bakar serius setelah disiram air keras oleh orang tidak dikenal di sebuah pusat perbelanjaan, Minggu (5/5/2024) lalu. Insiden mengerikan itu membuat pemain Faisal mengalami luka bakar serius.

Pemain Selangor FC itu dikabarkan mendapat luka bakar tingkat 4 yang disebut sampai menembus tulang. Akibatnya, Faisal harus dirawat intensif untuk kembali memulihkan kondisinya seperti semula.

Johan mengatakan kondisi Faisal semakin membaik setelah mendapatkan perawatan. Namun begitu, tersebab luka bakar yang amat serius, Johan mengungkapkan Faisal akan menjalani operasi cangkok kulit.

“Alhamdulillah kondisi Faisal Halim pada hari ini bertambah baik. Awalnya tidak begitu baik karena cedera yang dialami agak serius. Luka bakarnya tingkat keempat jadi (dampaknya) sampai ke tulang,” tutur Johan kepada awak media di MNC Conference Hall, Jakarta pada Rabu (8/5/2024).

“Setelah dua kali operasi, pagi ini dokter mengabarkan bahwa keadaannya semakin baik. Lukanya sudah bersih jadi setelah ini proses untuk tambal (cangkok) kulit baru,” sambungnya.

“Insya Allah dalam satu bulan atau dua bulan lagi Faisal tetap di rumah sakit untuk rehabilitasi setelah kejadian ini,” tambah Johan.

Sementara itu, Johan belum bisa memastikan kelanjutan karier sepak bola Faisal Halim. Dia menambahkan, Faisal akan terlebih dulu menjalani sejumlah perawatan lagi sebelum kondisinya benar-benar pulih.

Topik Menarik