Profil dan Biodata Majed Mohammed Al-Shamrani, Wasit Arab Saudi yang Pimpin Laga Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024

Profil dan Biodata Majed Mohammed Al-Shamrani, Wasit Arab Saudi yang Pimpin Laga Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024

Berita Utama | inews | Sabtu, 4 Mei 2024 - 00:15
share

JAKARTA, iNews.id - Profil dan biodata Majed Mohammed Al-Shamrani menarik untuk diulas kali ini. Wasit asal Arab Saudi itu jadi sorotan usai pimpin laga semifinal perebutan juara ketiga Piala Asia U-23 2024, Indonesia vs Irak. 

Laga yang dihelat di Abdullah bin Khalifa Stadium itu harus dimenangkan oleh Irak dengan skor tipis 2-1. Laga harus dilanjutkan sampai babak tambahan waktu setelah kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal. 

Keputusan kontroversial diberikan oleh wasit Majed untuk gol pertama Irak yang dicetak oleh Zaid Tahseen pada menit ke-27.

Sebab, dalam prosesnya kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari sempat mendapatkan gangguan dari pemain lawan. 

Tak hanya itu, sang pencetak gol, Zaid Tahseen dianggap telah dalam posisi offside. Setelah berdiskusi dengan wasit VAR akhirnya wasit Majed mengesahkan gol tersebut. 

Namun, menurut Law of The Game IFAB, Zaid Tahseen dianggap tidak berada dalam posisi offside dan golnya pun dianggap sah. 

Terlepas dari semua itu, publik penasaran dengan profil dan biodata Majed Mohammed Al-Shamrani. Berikut iNews.id akan berikan informasinya, Sabtu (4/5/2024). 

Profil dan Biodata Majed Mohammed Al-Shamrani


Menurut situs transfermarkt, Majed Mohammed Al-Shamrani merupakan wasit asal Arab Saudi yang lahir pada 8 Desember 1989. Pria berusia 34 tahun ini terbilang cukup lama berkecimpung di dunia perwasitan. 

Nama Majed Mohammed Al-Shamrani tentu tidak asing bagi para pencinta sepak bola Tanah Air. Wasit yang telah memegang lisensi FIFA sejak 2019 itu sempat beberapa kali memimpin laga Timnas Indonesia. 

Majed tercatat pernah memimpin laga final SEA Games 2019 yang kala itu mempertemukan Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam. Laga yang dihelat di Stadion Rizal Memorial itu harus dimenangkan oleh skuad Nguyen cs 3-0. 

Di laga itu Majed mengusir pelatih Vietnam kala itu, Park Hang-seo dari lapangan. Pelatih asal Korea Selatan itu dinilai melemparkan protes berlebihan kepada sang wasit. 

Tak hanya itu, Majed sempat menjadi sasaran netizen Indonesia usa tidak memberikan kartu merah kepada pemain Vietnam, Doan van Hau.

Anak asuh Park Hang-seo itu terbukti melanggar keras Evan Dimas yang mengakibatkan sang pemain harus mengalami cedera parah. 

Setelah laga final, akun Instagram Majed yang semula dapat diakses secara bebas dirubah menjadi pribadi. Menyusul hujatan dari netizen Indonesia yang membanjiri kolom komen postingan Instagramnya. 

Masih menurut transfermarkt, Majed tercatat telah memimpin 88 laga. Dari semua laga itu ia mengeluarkan 320 kartu kuning dan 19 kartu merah di seluruh kompetisi, baik Liga Arab Saudi hingga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Demikian informasi mengenai profil dan biodata Majed Mohammed Al-Shamrani. Semoga bermanfaat!

Topik Menarik