Kapolres Gresik dan Bhayangkari Berkolaborasi untuk Pendidikan di SLB AB Kemala Bhayangkara

Kapolres Gresik dan Bhayangkari Berkolaborasi untuk Pendidikan di SLB AB Kemala Bhayangkara

Terkini | gresik.inews.id | Senin, 20 Januari 2025 - 15:10
share

GRESIK, iNewsGresik.id – Kapolres Gresik, AKBP Rovan Richard Mahenu,  bersama Ketua Bhayangkari Cabang Gresik, Miranda Rovan, melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Luar Biasa (SLB) AB Kemala Bhayangkara 2 Gresik pada Senin (20/01/2024). Kunjungan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara Polres Gresik dan Bhayangkari dalam mendukung pendidikan bagi anak-anak berkebutuhan khusus.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Gresik, Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro, beserta jajaran pejabat utama Polres Gresik. Mereka datang untuk melihat secara langsung fasilitas dan proses belajar-mengajar di sekolah yang menjadi tempat belajar siswa-siswi berkebutuhan khusus itu.

Kapolres Gresik mengapresiasi dedikasi para tenaga pendidik di SLB AB Kemala Bhayangkara dan menegaskan komitmennya untuk mendukung pengembangan sekolah tersebut.

“Kami berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan SLB AB Kemala Bhayangkara ini. Peran semua pihak sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif bagi anak-anak istimewa ini,” ujar AKBP Rovan Richard Mahenu.

Ketua Bhayangkari Cabang Gresik, Miranda Rovan, juga menunjukkan perhatian besar terhadap kesejahteraan siswa dan tenaga pendidik. Dalam kunjungan itu, Bhayangkari menyerahkan bantuan berupa perlengkapan belajar dan kebutuhan lainnya sebagai bentuk kepedulian kepada para siswa.

Selain memberikan dukungan moral, kunjungan ini diharapkan menjadi awal yang baik dalam membangun sinergi antara institusi kepolisian dan dunia pendidikan. Kapolres Gresik berharap kolaborasi ini dapat memberikan dampak positif, tidak hanya untuk siswa, tetapi juga masyarakat di sekitar sekolah.

“Kami ingin memastikan bahwa anak-anak di SLB ini memiliki akses pendidikan yang layak serta fasilitas yang mendukung potensi mereka,” tambah Kapolres.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata kepedulian Polres Gresik terhadap pendidikan inklusif. Hal ini juga menegaskan pentingnya peran kolaboratif antara pemerintah, masyarakat, dan institusi pendidikan untuk membangun masa depan yang lebih baik bagi generasi muda.

Topik Menarik