Cahaya Hati Indonesia Siang Ini tentang Mintalah kepada Allah Jangan ke Manusia, Saksikan Pukul 12.00 WIB Hanya di iNews
JAKARTA, iNews.id - Cahaya Hati Indonesia hadir kembali menemani akhir pekan Anda, di Minggu 1 Desember 2024 tema yang diangkat tentang 'Mintalah kepada Allah, Jangan ke Manusia'.
Dalam episode ini, akan membahas bagaimana dalam Islam salah satu prinsip utama menjalani kehidupan adalah meyakini segala kebutuhan dan harapan harus disandarkan kepada Allah, bukan ke manusia.
Acara ini akan dipandu David Chalik bersama KH Cholil Nafis, Ustaz Zulhendri Rais, KH Ahmad Rosyidin. Mereka akan membahas tentang bagaimana prinsip dalam Alquran dan hadis, mengajarkan umat Islam untuk senantiasa berdoa dan memohon kepada Allah SWT dalam setiap keadaan.
Allah SWT berfirman dalam Alquran, keimanan kepada Allah sebagai satu-satunya tempat bergantung adalah inti dari ajaran tauhid. Dalam surah Al-Ikhlas, Allah menegaskan:
"Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu" (QS. Al-Ikhlas: 2).
Ayat ini mengingatkan bahwa Allah adalah tempat berlindung dan meminta, tanpa batas waktu dan keadaan. Manusia, yang bersifat terbatas, tidak memiliki kuasa penuh untuk memenuhi segala kebutuhan.
Meminta kepada manusia, apalagi dengan harapan mutlak, dapat menjerumuskan seseorang kepada ketergantungan yang berlebihan, bahkan menjurus kepada kesyirikan.
Setiap episode Cahaya Hati Indonesia dilengkapi dengan segmen 'Ngaji Yuk' bersama Ustaz Munawir Ngacir. Di segmen ini, pemirsa di studio dan di rumah diajak untuk belajar mengaji dan memperdalam pemahaman mengenai keagamaan. Mari bersama-sama belajar di akhir pekan mengenai makna yang mendalam dari ajaran Alquran.
Saksikan Cahaya Hati Indonesia setiap Sabtu dan Minggu Pukul 12.00 WIB hanya di iNews. Bagi jemaah majelis taklim di mana pun berada, berminat hadir menjadi jemaah langsung di program Cahaya Hati Indonesia? Yuk, daftar gratis dengan hubungi Wahyu di nomor 0823-8767-8887.