Alasan Denny Sumargo Laporkan Balik Farhat Abbas, Mau Dijebloskan ke Penjara?
Denny Sumargo mengungkap alasannya melaporkan balik Farhat Abbas atas dugaan pengancaman. Laporan ini resmi dibuat Denny melalui kuasa hukumnya, Mochamad Anwar di Polda Metro Jaya, Jakarta sejak dua minggu lalu.
Mochammad Anwar mengatakan Denny Suamrgo sengaja melaporkan Farhat Abbas ke Polda Metro Jaya secara diam-diam setelah sebelumnya ia dilaporkan oleh pengacara kontroversial itu. Meski demikian, ia tidak berniat untuk memenjarakan.
"Dua minggu yang lalu lah (layangkan laporan). Kalau kita kan diam-diam aja. Teman-teman tahu semua kan konfliknya," kata Mochamad Anwar di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (18/11/2024).
"Saya tidak ada tujuan untuk memenjarakan siapa-siapa," sambung Denny.
Foto/Instagram Denny SumargoSuami Olivia Allan ini bahkan tidak ingin perseteruannya dengan Farhat dibawa hingga ke ranah hukum. Sebab, ia mengira masalahnya dengan mantan suami Nia Daniaty tersebut sudah selesai saat berkunjung ke kediamannya beberapa waktu lalu.
Pangeran Harry dan William Sempat Memohon Raja Charles III untuk Tidak Menikahi Ratu Camilla
"Ternyata saya dihubungi pengacara saya, 'Den, ini nggak bisa karena orang ini sudah kelewatan'. Saya pikir ya sudah," jelas Denny.
"Makanya saya kasih surat kuasa saya ke mereka untuk diurus secara hukum karena sebagai warga negara saya punya hak," tambahnya.
Namun, mantan atlet basket itu akhirnya memutuskan untuk melaporkan sang pengacara ke polisi karena ingin mengantisipasi atas laporan yang dibuat pengacara 48 tahun tersebut kepadanya.
"Memang saya nggak mau perpanjang kan, ini bentuk antisipasi saya aja. Dan kemudian saya merasa apa yang dilakukan pengacara saya ya udah tepat," ujar Denny.
Sejak awal berseteru dengan Farhat, bintang film 5 CM itu mengaku ingin berdamai. Hanya saja, Farhat justru melaporkannya ke Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan ujaran kebencian.
"Saya anggap kemarin udah selesai loh. Tapi kalau dia mau perpanjang ya sudah lah mau apa juga. Bos kemana kita ikut," ungkap Denny.
"Iya ini pokoknya kita udah periksa pertama, nanti menyusul keterampilan dari pihak beliau. Udah lah nggak usah dibahas ini masalah. Gua mah buat dia kecil," pungkasnya.