Doa Nabi Yunus untuk Hajat Arab, Latin, Terjemahan Lengkap Keutamaannya

Doa Nabi Yunus untuk Hajat Arab, Latin, Terjemahan Lengkap Keutamaannya

Gaya Hidup | inews | Selasa, 5 November 2024 - 06:30
share

JAKARTA, iNews.id - Bacaan doa Nabi Yunus untuk hajat bisa muslim amalkan agar keinginannya segera terkabulkan. 
Nabi Yunus membaca doa mustajab tersebut saat ditelan ikan paus selama 40 hari. Kisah Nabi Yunus tersebut diabadikan  dalam Al Quran, Surat Al Anbiya ayat 87-88. 

Allah SWT berfirman:

وَذَا النُّونِ إِذْ ذَهَبَ مُغَاضِبًا فَظَنَّ أَنْ لَنْ نَقْدِرَ عَلَيْهِ فَنَادَى فِي الظُّلُمَاتِ أَنْ لَا إِلَهَ إِلا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ (87) فَاسْتَجَبْنَا لَهُ وَنَجَّيْنَاهُ مِنَ الْغَمِّ وَكَذَلِكَ نُنْجِي الْمُؤْمِنِينَ (88)

Artinya: Dan (ingatlah kisah) Zun Nun (Yunus) ketika ia pergi dalam keadaan marah, lalu ia menyangka bahwa Kami tidak akan mempersempit­nya (menyulitkannya), maka ia menyeru dalam keadaan yang sangat gelap. Bahwa tidak ada Tuhan selain Engkau, Mahasuci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim. Maka Kami telah memperkenankan doanya dan menyelamatkan­nya dari kedukaan. Dan demikianlah Kami selamatkan orang-orang yang beriman. (QS. Al Anbiya: 87-88).

Ibnu Abbas pernah meriwayatkan dari Nabi saw, ‘Doa saudaraku Yunus sungguh menakjubkan. Diawali dengan lafal tahlil, bagian tengahnya adalah lafal hamdalah, dan akhirnya adalah pengakuan dosa, yaitu: ‘lâ ilâha illâ anta sub-ḫânaka innî kuntu minadh-dhâlimîn (Tidak ada tuhan selain Engkau. Mahasuci Engkau. Sesungguhnya aku termasuk orang-orang zalim)’. Orang yang membaca doa ini, baik dalam keadaan kesedihan, kecemasan, ataupun kesusahan, sebanyak tiga kali pada suatu hari, niscaya akan dikabulkan doanya. Hal ini sesuai dengan berbagai hadits yang terkumpul dalam kitab 'Khazinatul Asrar' dan sumber-sumber lainnya.” (Al-Makki, Kanzunnaja, halaman 172-173).

Selama berada di dalam perut ikan paus, Nabi Yunus tak henti-hentinya berdoa dan bertasbh memohon ampunan kepada Allah SWT. Berikut bacaan doanya.

Doa Nabi Yunus untuk Hajat

Arab: لَا إِلَهَ إِلا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ

Latin: Lā ilāha illā anta subḥānaka innī kuntu minaẓ-ẓālimīn(a).

Terjemahan: Tidak ada tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau. Sesungguhnya aku termasuk orang-orang zalim.

Cara mengamalkan doa nabi Yunus untuk hajat itu menurut para ulama yakni tiga kali.

Dalam Tafsir Al-Mishbah sebagaimana dilansir dari laman nuponorogo, diterangkan bahwa Allah SWT mengabulkan permohonan Nabi Yunus dan menyelamatkannya dari kesusahan yang sedang ia alami. Dengan cara penyelamatan seperti itu juga, Allah akan menyelamatkan orang-orang mukmin yang mengakui kesalahan dan ikhlas berdoa kepada-Nya.

Keutamaan Doa Nabi Yunus

Di dalam hadits Nabi SAW disebutkan anjuran untuk membaca doa Nabi Yunus tersebut kala tertimpa musibah karena sangat besar keutamaannya.

Rasulullah Saw bersabda: "Asma Allah yang apabila disebutkan dalam doa, pasti Dia memperkenankannya; dan apabila diminta dengannya, pasti memberi, yaitu doa Yunus ibnu Mata."

Dalam hadits lain disebutkan:

عَنْ سَعْدٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ دَعْوَةُ ذِي النُّونِ إِذْ دَعَا وَهُوَ فِي بَطْنِ الْحُوتِ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنْ الظَّالِمِينَ فَإِنَّهُ لَمْ يَدْعُ بِهَا رَجُلٌ مُسْلِمٌ فِي شَيْءٍ قَطُّ إِلَّا اسْتَجَابَ اللَّهُ لَهُ

Dari Sa'din ia berkata; Rasulullah shallallahu waalaihi wa sallam bersabda: "Doa Dzun Nuun (Nabi Yunus) ketika ia berdoa dalam perut ikan paus adalah; laa ilaaha illaa anta subhaanaka innii kuntu minazh zhaalimiin (Tidak ada tuhan yang berhak disembah kecuali Engkau, Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk diantara orang-orang yang berbuat aniaya). Sesungguhnya tidaklah seorang muslim berdoa dengannya dalam suatu masalah melainkan Allah kabulkan baginya." (HR. Tirmidzi) [No. 3505 Maktabatu Al Maarif Riyadh] Shahih.

عَنْ سَعْدٍ قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وسلم: "من دَعَا بِدُعَاءِ يُونُسَ، استُجِيب  لَهُ"

Artinya: Dari Sa'd yang mengatakan bahwa Rasulullah Saw. Pernah bersabda: Barang siapa yang berdoa dengan doanya Nabi Yunus, pasti diperkenankan baginya".

Itulah ulasan doa Nabi Yunus untuk hajat yang mustajab. Semoga bermanfaat.

Wallahu A'lam

Topik Menarik