Menikmati Kuliner Rajungan di Kota Bojonegoro

Menikmati Kuliner Rajungan di Kota Bojonegoro

Gaya Hidup | bojonegoro.inews.id | Senin, 4 November 2024 - 21:20
share

BOJONEGORO, iNews.id - Pecinta kuliner laut, kini tak perlu jauh-jauh pergi ke pesisir pantai untuk menikmati hidangan rajungan yang lezat. Sebuah warung rajungan baru saja dibuka di Bojonegoro, tepatnya di Jalan Panglima Sudirman. Namanya, Warung Rajungan Sudirman (WRS). 

Kehadiran warung ini langsung menarik perhatian masyarakat sekitar yang penasaran dengan cita rasa khas makanan laut yang dihidangkan di sini.

Warung rajungan ini menawarkan menu berbahan dasar rajungan segar yang diolah dengan bumbu tradisional, yakni kare Rajungan. Ditambah harga yang ditawarkan cukup murah di kantong, antara Rp 30.000 hingga Rp 70.000 per porsi, sesuai ukuran rajungan yang tersedia.

Salah satu keunggulan yang membuat pelanggan terus berdatangan adalah cita rasa masakannya yang kaya rempah dan menggugah selera. Hidangan yang disajikan di sini terkenal dengan rasa pedas yang nendang, cocok bagi pecinta makanan pedas.

Salah satu pelanggan yang ditemui, Yunita (34) saat menikmati hidangan di warung tersebut mengungkapkan  kepuasannya. "Warung ini baru dibuka, tapi rasanya enak, pedas banget. Pas buat saya yang memang suka makanan pedas," ujarnya sambil tersenyum puas.

Menurutnya, kehadiran warung ini menjadi pilihan baru bagi warga Bojonegoro yang ingin menikmati makanan laut tanpa harus bepergian jauh.

Tidak hanya menawarkan menu rajungan, warung ini juga menyediakan variasi makanan laut lainnya seperti cumi, udang dan kepiting, yang semuanya disajikan dengan bumbu khas. 

Dengan harga yang terjangkau dan kualitas rasa yang memuaskan, warung rajungan di Jalan Panglima Sudirman ini diprediksi akan menjadi salah satu destinasi kuliner favorit di Bojonegoro.

Topik Menarik