Dennis Promotion Management dan Mirota Batik Surabaya Ajak Lestarikan Batik Indonesia

Dennis Promotion Management dan Mirota Batik Surabaya Ajak Lestarikan Batik Indonesia

Gaya Hidup | surabaya.inews.id | Senin, 28 Oktober 2024 - 07:50
share

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Dennis Promotion Management bersama Mirota Batik Surabaya mengadakan sesi pemotretan spesial dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional.

Acara berlangsung meriah dengan mengundang model dari berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa, untuk turut serta menampilkan ragam busana batik yang modis dan elegan. Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin mencintai dan melestarikan warisan budaya batik Indonesia.

Susanty, Founder Dennis Promotion Management, menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini bukan hanya sekadar pemotretan, tetapi juga sebuah ajakan bagi generasi muda untuk mencintai budaya Indonesia, khususnya dalam pelestarian batik.

"Kegiatan photoshoot ini dilaksanakan selain untuk memperingati Hari Batik Nasional. Kami juga mengajak putra-putri untuk mencintai budaya Indonesia, khususnya dalam melestarikan batik," katanya, Senin (28/10/2024).

Seiring berkembangnya dunia mode, batik pun turut mengalami transformasi yang membuatnya semakin menarik dan relevan untuk dikenakan dalam berbagai kesempatan.

"Batik kini semakin berkembang dan tidak kalah modis dengan pakaian lainnya," tambah Susanty.

Mirota Batik Surabaya, sebagai mitra dalam kegiatan ini, turut menampilkan berbagai koleksi batik yang tidak hanya mencakup busana tetapi juga aksesoris lainnya, sehingga memperkaya pilihan fashion batik bagi masyarakat.

Photoshoot kali ini diikuti oleh beragam model, termasuk anak-anak hingga dewasa, yang antusias berpose dalam balutan batik. Model yang berpartisipasi di antaranya adalah Audrey (12 tahun), Dhavendra (10 tahun), Raellene (14 tahun), Savannah (14 tahun), Nayra Ayundya (13 tahun), Sartika Sari (33 tahun), Evellyn (11 tahun), Almira Qory (14 tahun), hingga Kairen Jose yang masih berusia 4 tahun.

Menurut Susanty, Dennis Promotion Management berkomitmen untuk selalu menyediakan wadah bagi anak-anak maupun remaja-dewasa agar dapat terlibat dalam kegiatan yang tidak hanya menarik tetapi juga bermanfaat.

"Kami akan terus berusaha memberikan wadah bagi anak-anak maupun remaja-dewasa agar selalu aktif dengan kegiatan-kegiatan yang menarik dan bermanfaat," jelasnya.

Dengan digelarnya acara ini, diharapkan minat masyarakat terhadap batik dapat semakin meningkat, terutama di kalangan generasi muda. Batik sebagai warisan budaya Indonesia memiliki nilai yang tak ternilai, dan kegiatan semacam ini merupakan salah satu langkah untuk menjaga keberlanjutan tradisi.

Orang tua dari salah satu model anak, Almeera Azkadina, turut mengungkapkan kebanggaannya melihat sang putri terlibat dalam acara ini.

"Bangga putri saya bisa menjadi salah satu model photoshoot untuk melestarikan budaya batik Indonesia," kata Sofyan Kurniyawan, ayah dari Almeera Azkadina.

Ia berharap anaknya bisa terus mencintai budaya Indonesia sejak dini. Selain sebagai ajang promosi batik, kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi anak-anak hingga dewasa untuk tetap aktif dalam kegiatan positif.

Topik Menarik