6 Selebritas Pertama yang Unfollow P Diddy usai Kejahatannya Terbongkar, Ogah Masuk Circle Pertemanan
Kasus P Diddymasih mencuri banyak perhatian dunia. Dari kasus itu, muncul berbagai rumor negatif yang menyeret nama penyanyi rap tersebut.
Diketahui, P Diddy yang merupakan maestro musik paling sukses dalam sejarah rap, telah ditangkap dan didakwa usai terbukti melakukan berbagai kejahatan. Mulai penyalahgunaan obat-obatan terlarang, perdagangan seks, pemerasan, kekerasan, hingga pembunuhan.
Sejumlah artis sempat memberi sinyal tentang kejahatan P Diddy. Ada yang terang-terangan memberikan statement menyerang, ada pula yang ditunjukkan lewat sikap tak suka, antara lain dengan berhenti mengikuti sang rapper di platform media sosial seperti Instagram.
Baca Juga: 10 Selebritas yang Vokal Membongkar Kejahatan P Diddy, Beri Kode Keras Berkali-kali
INDODAX Short Film Festival 2024 Undang Sineas Tanah Air untuk Berkompetisi di Ajang Bergengsi
Hingga saat ini jumlah pengikut P Diddy di Instagram memang masih terbilang banyak, yaitu 19,8 juta. Namun jumlah itu menurun dibandingkan sebelum kasus hukumnya mencuat. Beberapa pesohor Amerika diketahui telah meng-unfollow P Diddy, termasuk enam selebritas pertama yang menyatakan sikap tak mau lagi masuk dalam circle pertemanan rapper bernama asli Sean Combs tersebut.
Selebritas Pertama yang Unfollow P Diddy
1. LeBron James
Getty Images
Superstar basket LeBron James selama bertahun-tahun telah terlibat dalam pesta bersama P Diddy. Namun, atlet kelahiran Ohio ini kemudian memutuskan untuk menghindari hal-hal negatif di luar lapangan dengan memilih berhenti mengikuti Diddy di Instagram.
Tekanan untuk melepaskan diri dari P Diddy semakin meningkat setelah penggemar LeBron baru-baru ini melihat klip lama dia yang ikut memuji betapa legendaris pesta yang dihelat P Diddy.
2. Kim Kardashian
The News
Kim Kardashian dan P Diddy sudah bertahun-tahun berada di lingkaran pertemanan yang sama karena termasuk kalangan elit Hollywood. Namun, fans rupanya memperhatikan kalau bintang reality show TV ini sudah berhenti mengikuti Diddy di Instagram sejak Maret lalu.
Kabarnya, Kim Kardashian meng-unfollow tepat sebelum rumah Diddy digerebek pada awal 2024 lalu. Diketahui, pada 25 Maret 2024, properti Combs di Miami dan Los Angeles digerebek oleh Departemen Keamanan Dalam Negeri Amerika Serikat sehubungan dengan penyelidikan perdagangan seks.
3. Patrick Mahomes
Getty Images
Patrick Mahomes termasuk pesohor pertama yang memutuskan langsung meng-unfollow P Diddy saat rumah rapper tersebut digeledah pada Maret 2024. Quarterback sepakbola Amerika untuk Kansas City Chiefs ini bahkan menghapus beberapa tweet lama yang me-mention nama P Diddy. Mahomes mengaku, tak ingin dikaitkan dengan Diddy dan memastikan setiap jalur yang ingin mengaitkannya sudah tertutup.
4. Meek Mill
Getty Images
Meek Mill dan P Diddy telah berteman selama bertahun-tahun. Rapper ini tidak hanya dikaitkan dengan Diddy karena afiliasi mereka, namun namanya juga disebutkan dalam serangkaian tuntutan hukum atas Diddy yang sedang berlangsung saat ini.
Seolah ingin membersihkan namanya, Meek memutuskan meng-unfollow Diddy. Padahal sebelumunya lewat platform X, Meek sempat menyatakan tidak percaya Diddy melakukan kejahatan dan menuding mereka yang menggugat sang rapper telah berbohong.
Kehadiran MNC Animation di Baby & Kids Expo Festival Bandung 2024 Jadi Ruang Kreatif Anak-Anak
Baca Juga: 7 Fakta Menarik tentang Kasus Kontroversial P. Diddy
5. Yung Miami
Getty Images
Yung Miami disebut pernah menjalin hubungan asmara dengan Diddy pada 2022. Keduanya juga sempat merilis single kolaborasi pada Mei 2023. Miami bahkan dirumorkan ikut terlibat dalam perilaku melanggar hukum P Diddy.
Namun, pelantun Twerkulator ini resmi berhenti mengikuti P Diddy pada awal 2024. Ini dianggap sebuah langkah yang mengejutkan bagi banyak orang mengingat hubungan mereka sebelumnya.
6. Stephen Curry
Getty Images
Nama Stephen Curry termasuk salah satu yang paling banyak disebutkan dalam lirik lagu rap. Namun, sepertinya Curry ingin menjauhkan diri dari salah satu tokoh terbesar di genre musik tersebut, yakni P Diddy, dengan cara berhenti mengikutinya di Instagram.
Meski hubungannya dengan P Diddy tidak terlalu dekat, namun bintang basket ini pernah berbagi interaksi selama bertahun-tahun dengan sang rapper di media sosial. Setelah tuntutan hukum atas Diddy diajukan, penggemar dengan cepat mengingat percakapan mereka pada 2017 di X. Ketika itu Diddy menyatakan minatnya untuk membeli Carolina Panthers, kemudian Curry mengutip postingan tersebut dan menulis, “saya ingin ikut!”